Omong Kosong TPPA Lulut Nambo Tampung 2.300 ton sampah per hari? 2 Investor Kabur, ini Kata Aktivis

- 2 Juli 2024, 14:52 WIB
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman meninjau Tempat Pengolahan dan Pemrosesan Akhir Sampah (TPPAS) Lulut Nambo di Kabupaten Bogor, Jumat, 17 Mei 2024./
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman meninjau Tempat Pengolahan dan Pemrosesan Akhir Sampah (TPPAS) Lulut Nambo di Kabupaten Bogor, Jumat, 17 Mei 2024./ /istimewa/

HALOYOUTH - Tempat Pengolahan dan Pemerosesan Akhir Sampah (TPPA) Lulut Nambo yang berada Kelapa Nunggal Kabupaten Bogor yang digembar gemborkan bakal bisa menampung sampah dari wilayah Kabupaten Bogor, Kota Bogor, Kota Bekasi, Depok dan Tangerang Selatan nampaknya masih jauh dari harapan.

Pasalnya, dari informasi yang haloyout.pikiran-rakyat.com dapatkan dari berbagai sumber, TPPA Lulut Nambo yang sedang dalam tahap uji coba fase satu yang diklaim sedang uji coba beroperasi 50 ton perhari juga tidak ada aktifitas lanjutan dilokasi TPPA.

Mardani Kanta juru bicara Komite Kedaulatan Rakyat Bogor Timur atau KKR mengungkapkan jika Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Badan Usaha Milik Daerah via JBL (Jabar Bersih Lestari) dan JS (Jasa Saran) telah gagal menghadirkan investor yang visible bagi percepatan pengelolaan sampah di TPPA Lulut Nambo.

Baca Juga: Bogor Timur Darurat Sampah, Aktivis Lingkungan Desak Pemkab Implementasi Pengelolaan Sampah R3

"Omong Kosong aja itu bisa nampung sampah 2000 ton lebih perhari, buktinya investor Korea dan Jerman saja yang simultan digembar gemborkan siap masuk TPPA Lulut Nambo sampai saat ini hilang ga ada progres lagi" ungkap Mardani.

Lebih lanjut Mardani juga menambahkan dugaan keraguannya jika investor yang di maksud bisa jadi hanya produsen mesin yang berasal dari Jerman dan Korea.

"dugaan saya kalo yang selama ini disebut investor Korea dan Jerman jangan-jangan cuma sales mesin, apalagi saya dengar China mau masuk Nambo ini juga patut diduga jangan-jangan cuma jualan mesin" tambah Dani.

Baca Juga: Sebanyak 700 Kilogram Setiap Hari Sampah Organik Direduksi di TPST Citra Raya Tangerang

"coba kamu cek kesana apa betul ada 50 ton sampah yang saban hari masuk Nambo, saya si ragu ya, solnya dari berbagai liputan pemberitaan yang saya pantau itu sampah numpuknya gak nambah-nambah, apa itu cuma buat service publisitas Sekda Prov Jabar dan PJ Bupati saja" tanya dani.

Dani menyarankan agar Pemda gencar mensosialisasikan dan mendukung penanganan sampah 3R dimasyarakat.

"saya rasa Pemkab Bogor dan Pemprov Jabar lebih gencar sosialisasi dan mendukung pengolahan sampah berbasis masyarakar via R3 untuk mengatasi problem darurat sampah" saran Dani.

Baca Juga: 10 Aplikasi Pembersih Sampah Android Paling Mujarab

Dari pantauan tim haloyout.pikiran-rakyat.com dilapangan memang tak nampak aktifitas pengangkutan atau deru suara mesin pemrosesan dan pengolahan di TPPA Lulut Nambo Klapa Nunggal Kabupaten Bogor.

Dikonfirmasi mengenai hal ini Direktur Oprasional TPPA Lulut Nambo Arif Sahendro baiknya menanyakan langsung Hal ini pada DLH Provinsi Jawa Barat.

"mohon maaf kalau konfirmasi bukan ke saya, saya tidak berkompeten untuk memberi keterangan apapun, silahkan ke dinas lingkungan hidup provinsi" ungkap Arif saat dikonfirmasi via pesan singkat.***

Editor: Maslam Danur

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah