RAT KONI Kabupaten Serang Digelar 27 Juli 2024, Agus Irawan Harap Tumbuhkan Ide Guna Tingkatkan Prestasi

Ade
- 2 Juli 2024, 13:46 WIB
Koni Banten
Koni Banten /Doc.///

HALOYOUTH.COM- KONI Kabupaten Serang akan segera melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) yang dijadwalkan digelar pada 27 Juli 2024.

RAT ini diharapkan bisa menjadi ajang untuk menelurkan ide dan gagasan demi prestasi olahraga di Kabupaten Serang agar semakin maju.

“RAT ini kegiatan rutin setiap tahun para anggota KONI rapat bersama beradu gagasan untuk prestasi olahraga kita,” ujar ketua KONI Kabupaten Serang, Agus Irawan di Sekretariat KONI Kabupaten Serang, Taktakan, Kota Serang, pada Selasa, 2 Juli 2024.

Dikatakan Agus, kali ini RAT akan digelar di Sekretariat KONI Kabupaten Serang untuk meningkatkan kebersamaan sekaligus sosialisasi keberadaan kantor baru KONI.

“Tahun ini kita laksanakan di kantor KONI Kabupaten Serang, disini fasilitasnya sudah lengkap kita bisa memperkuat kebersamaan untuk sinergi berprestasi,” katanya.

Baca Juga: KONI Kabupaten Segera Gelar RAT, Agus Irawan Minta Panitia Persiapkan Maksimal

Selain RAT, KONI Kabupaten Serang juga akan menerima tiga anggota baru antara lain Sambo, Korfball dan Arum Jeram.

Agus berujar, mereka akan menjadi anggota baru usai mengajukan keanggotaan kepada KONI Kabupaten Serang.

“Nah bertambahnya anggota baru ini menjadi motivasi bagi mereka untuk segera berprestasi supaya sejajar dengan anggota lainnya yang telah terbukti memberikan medali di Porprov,” ungkap dia.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah