Pantas Jadi Juara Kumamoto Masters 2023, Gregoria Mariska Tunjung: Saya Tidak Pernah Menyerah…..

Ade
19 November 2023, 17:46 WIB
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berhasil meraih gelar turnamen BWF Super 500 /Tangkapan layar twitter/

HALOYOUTH- Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berhasil meraih gelar turnamen BWF Super 500 dengan duduk dipodium tertinggi Kumamoto Masters 2023 di Jepang pada hari ini, Minggu 19 November 2023.

Gelar juara diraih Gregoria Mariska Tunjung usai menaklukkan wakil China Chen Yu Fei di partai final Kumamoto Masters 2023.

Jorji sapaan akrab Gregoria Mariska Tunjung berhasil menang atas Chen Yu Fei dengan skor 21-12 dan 21-12 di partai puncak Kumamoto Masters 2023.

Baca Juga: Sadis, Gregoria Bungkam Kesombongan Fans China Usai Juara Kumamoto Masters 2023, Chen Yu Fei Dibuat Frustasi….

Gregoria Mariska Tunjung menampilkan permainan terbaik membuat membuat Chen harus jatuh bangun menghadapi permainan apik Jorji.

Menariknya, bola-bola yang dilepaskan Gregoria Mariska Tunjung menyudutkan Chen Yu Fei dan membuat Chen mati sendiri.

Chen Yu Fei seakan dibuat Frustasi oleh Gregoria, bahkan beberapa kali strategi dan taktik pemain China itu dimatikan tunggal putri terbaik Indonesia.

Menguasai permainan, Jorji unggul telak dalam kedudukan 15-8 atas Chen Yu Fei di gim pertama.

Baca Juga: RANKING BWF Gregoria Mariska Tunjung Sang Juara Kumamoto Master 2023, Bikin Chen Yu Fei Geleng-geleng Kepala…

Tak butuh waktu lama, Jojri menutup gim pertama dengan kemenangan 21-12 atas Chen Yu Fei.

Berlanjut ke gim kedua, Jorji sempat tertinggal daperolehan angka dari Chen. Namun Jorji segera merespon dengan aksi menggila meraih poin beruntun.

Berulang kali, Chen Yu Fei dibuat Frustasi jatuh bangun untuk mengamankan sisi lapangan yang terus menerus digempur Jorji.

Mampu menjaga poin, Gregoria akhirnya menunggu gim kedua dengan kemenangan 21-12.

Baca Juga: RANKING BWF Gregoria Mariska Tunjung Sang Juara Kumamoto Master 2023, Bikin Chen Yu Fei Geleng-geleng Kepala…

Usai pertandingan, Gregoria mengungkap kunci kemenangan atas Chen Yu Fei. Dia juga merasa senang dan bahagia atas gelar juara Kumamoto Masters 2023.

“Senang kali ini karena gelar juara pertama saya di level Super 500,” ujar Gregoria dilansir dari Antara.

“Pastinya tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata, pastinya saya mengucapkan terimakasih kepada orang-orang yang di belakang saya terus mendukung, baik langsung maupun tidak langsung, termasuk penggemar,” sambung Gregoria.

Kemenangan ini menjadi motivasi tersendiri bagi Gregoria untuk meraih gelar juara lainnya.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG Final Kumamoto Masters 2023, Gregoria Mariska Tunjung vs Chen Yu Fei

“Saya sangat bersyukur dengan kemenangan yang saya capai hari ini,”

“Kemenangan ini menjadi hal yang sangat besar untuk menambah motivasi saya ke depan,” tutur Gregoria.

Gregoria mengungkap kunci kemenangan atas Chen Yu Fei karena bermain dengan tenang dan sabar.

“Gelar ini saya persembahkan untuk diri saya sendiri yang tidak pernah menyerah dengan keadaan di beberapa tahun belakangan ini,”

Baca Juga: Sadis, Gregoria Bungkam Kesombongan Fans China Usai Juara Kumamoto Masters 2023, Chen Yu Fei Dibuat Frustasi….

“Juga untuk keluarga, orang tua, pacar, pelatih, PBSI dan semuanya yang telah mendukung saya. Seperti saya katakan, gelar ini ada karena berkat mereka juga.” Tandasnya.**

Editor: Rifqiyudin

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler