Ngamuk Lee Zii Jia Mendapat Sanksi dari BAM, Viktor Axelsen Buka Pintu Padepokan Dubai Untuk LZJ, Ini Katanya

- 24 Januari 2022, 13:10 WIB
Kolase foto Viktor Axelsen dan Lee Zii Jia
Kolase foto Viktor Axelsen dan Lee Zii Jia /@viktoraxelsen @leeziijia/instagram/Screenshot

HALOYOUTH - Hengkangnya spesialis tunggal putra, Lee Zii Jia, dari pelatnas Malaysia berbuntut panjang, hingga berujung pada pemberlakuan sanksi kepadanya dengan tidak didaftarkan pelatnas berlaga pada turnamen internasional selama dua tahun.

Hal ini pada gilirannya mengundang solidaritas dari sesama atlet bulutangkis dunia, salah satunya tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen.

Pasalnya, Viktor Axelsen membuka ruang seluas luasnya jika berkenan untuk Lee Zii Jia bergabung ke padepokannya di Dubai untuk melakukan latihan bersama.

Baca Juga: Netizen Geger! Lee Zii Jia Bakal Pindah Kewarganegaraan Indonesia dan Masuk Pelatnas PBSI? Ginting Tersaingi

Diketahui, sejak memutuskan hengkang dari Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) pada Rabu, 19 Januari 2022, Lee Zii Jia tidak didaftarkan sebagai wakil Malaysia di turnamen internasional selama dua tahun. Yang lebih miris, konon ranking Lee Zii Jia yang tengah bercokol di peringkat tujuh dunia BWF, akan dicopot.

Lee Zii Jia bukanlah satu-satunya atlet bulutangkis Malaysia yang mengalami nasib tak menyenangkan. Terdapat atlet lain dari sektor tunggal putri, Goh Jin Wei, yang lebih dahulu hengkang dari Pelatnas yang juga mengalami nasib serupa.

Goh Jin Wei, dalam pengakuannya bahkan sempat merasa terintimidasi BAM lantaran dirinya telah mendaftar secara independen pada India Open 2022 lalu.

Baca Juga: Loh Kean Yew Buat Pernyataan ini Gunakan Bahasa Indonesia, Netizen Geger dan dan Memuji-muji, Ini Kata Loh

“Mereka meminta saya untuk menarik diri dari India Open 2022 yang berstatus pemain independen,” jelas Goh dilansir haloyouth dari Badminton Planet, Senin, 24 Januari 2022

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x