Orleans Masters 2022: Akbar Bintang/Marsheilla Gischa Bakal 'Tempur' Lawan Wakil Prancis Hari Ini

- 1 April 2022, 09:16 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia Akbar Bintang Cahyono dan Marsheilla Gischa Islami
Pasangan ganda campuran Indonesia Akbar Bintang Cahyono dan Marsheilla Gischa Islami /Tangkapan layar Instagram/@badminton.ina

HALOYOUTH - Pasangan ganda campuran Indonesia Akbar Bintang Cahyono - Marsheilla Gischa Islami bakal tempur dengan wakil Prancis Fabien Delrue - Vimala Heriau di babak perempat final pada hari ini Jumat 1 April 2022.

Akbar Bintang Cahyono - Marsheilla Gischa Islami akhirnya lolos delapan besar setelah melakukan perang saudara di babak kedua Orleans Masters 2022. Mereka bertanding dengan Amri Syahnawi - Winny Oktavina Kandow.

Kemenangan pun diraih oleh Akbar Bintang Cahyono - Marsheilla Gischa Islami usai menghadapi rekannya pada Kamis 31 Maret 2022. Meski pun pertandingan kedua pasang ganda campuran itu berlangsung alot.

 Baca Juga: Jadi Harapan Terakhir, Putri KW Tantang Tunggal Putri Estonia Ranking 60 Dunia di Quarter Final Orleans Master

Baca Juga: Komentari Tim Indonesia di Piala Thomas Cup 2022, Warganet China: Favorit Juara Tapi...

Akbar/Marsheilla mendominasi jalannya pertandingan pada gim pertama. Mereka pun menang dengan selisih angka cukup jauh yakni 21-13. Di gim kedua Amri/Winny bangkit. Mereka mampu memberikan perlawanan untuk Akbar/Marsheilla.

Angka pun bergerak rapat sampai mendekati akhir gim kedua. Akbar/Marsheilla yang sempat unggul 18-14 sempat dikejar sampai 20-19.

Beruntungnya satu angka akhirnya menjadi milik Akbar/Marsheilla untuk menutup permainan gim kedua dengan skor 21-19.

 Baca Juga: Maksa Main di All England Open 2022 Meski Cedera Parah, Kini Marcus Gideon Pilih Mundur dari Korea Open 2022

Baca Juga: Pebulutangkis Top Denmark Anders Antonsen Tertarik Berpasangan dengan Kevin Sanjaya, ini Kata Antosen

Halaman:

Editor: Adi Riyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x