Mengejutkan! Duet PraMel Mundur dari Semifinal BAC 2022, Penyebabnya Karena Ini

- 30 April 2022, 13:39 WIB
 Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti
Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti /Dok Djarum Badminton/

HALOYOUTH - Wakil Indonesia di nomor ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti atau PraMel harus mundur dari babak semifinal BAC 2022.

Menghadapi pasangan asal China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, PraMel terpaksa harus mundur pada saat permainan memasuki set kedua.

Dikutip dari laman twitter PBSI, alasan mundurnya pasangan PraMel di babak semifinal BAC 2022, lantaran Praveen Jordan yang merupakan tandem tetap Melati Daeva Oktavianti mengalami cedera pada pinggangnya.

Sehingga atas hal itulah kemudian, permainan di set kedua tidak bisa dilanjutkan oleh pasangan tersebut.

"Bermasalah dengan pinggang, Jordan/Melati mundur dari semi final Kejuaraan Asian 2022. Lekas pulih Jordan!," tulis akun twitter PBSI @INABadminton dikutip haloyouth.com pada 30 April 2022.

Baca Juga: Hadapi Lawan Kuat dari China, Berikut H2H Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di Semi Final BAC 2022

Cedera yang dialami oleh Praveen Jordan sempat membuat permainannya terlihat tidak maksimal.

Terbukti akibat cedera tersebut, di set pertama, pasangan peringkat lima dunia itu tertinggal cukup jauh dari lawannya itu dengan skor 21-8.

Jelang laga game kedua dimulai, rupanya cedera pinggang yang dialami kian terasa, sehingga atas hal itu kemudian Praveen memilih untuk mundur dari gelaran turnamen.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x