Jalani 3 Turnamen Tour BWF Berturut-turut, Hendra Setiawan Sebut Negara Ini yang Terbaik: Enak!

- 5 Mei 2022, 09:37 WIB
Pebulutangkis terbaik dunia, Hendra Setiawan baru-baru ini membagikan ceritanya  usai mengikuti tiga turnamen tour BWF tahun ini
Pebulutangkis terbaik dunia, Hendra Setiawan baru-baru ini membagikan ceritanya usai mengikuti tiga turnamen tour BWF tahun ini /Tangkapan layar YouTube/Hendra Setiawan

Pasangan Hendra/Ahsan terpaksa harus mundur dari turnamen tersebut saat keduanya menghadapi rekan senegaranya, yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, karena cedera betis yang melanda Ahsan saat memasuki game kedua pertandingan.

Oleh karenanya, di turnamen tersebut pasangan peringkat dua dunia itu gagal raih gelar juara, dan dipaksa harus beristirahat dulu untuk sementara waktu, demi pemulihan cedera yang dialami oleh Mohammad Ahsan.

Sedangkan di kejuaraan Korean Open 2022, pasangan ganda putra itu harus merasa puas atas medali perunggu yang diraihnya, usai langkah mereka terhenti di babak semi final oleh pasangan asal tuan rumah Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae lewat laga dramatis.

Meski sempat unggul di game pertama dengan skor 21-16, namun sayang pada game kedua konsistensi pasangan Indonesia itu gagal dipertahankan, akibatnya mereka harus kalah dan terpaksa dilanjutkan di game ketiga.

Baca Juga: Siap MENGGILA! Marcus Gideon Jalani Latihan Pasca Operasi, BWF Beri Reaksi Begini, Jelang Indonesia Open 2022

Pada game penentu, tepatnya di game ketiga, pasangan Hendra/Ahsan dipaksa harus mengakui keunggulan wakil tuan rumah dengan skor telak yakni 21-9.

Alhasil mimpi Hendra/Ahsan terpaksa harus sirna, dan merelakan mimpi raih gelar juara di tahun ini tidak tergapai.

Dari serangkian turnamen tour BWF yang telah dijalaninnya itu, Hendra mengaku kepada istrinya bahwa Swiss merupakan yang terbaik baginya.

Cukup simple sebetulnya alasan Ko Jeng, sapaan nya dari para Badminton Lovers, memilih Swiss sebagai negara terbaik baginya pada waktu itu, lantaran dirinya bisa menikmati liburan di tengah situasi ketatnya persaingan di sana.

Baca Juga: Gak Nyangka! Kokoh di Puncak Ranking BWF, Bukan Taufik atau Liem Swie King, Rupanya Ini Panutan 'The Minions'

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah