Marcus/Kevin Comeback, Siap Kubur Rekor Kelamnya di Kejuaraan Dunia 2022!

- 29 Juli 2022, 21:39 WIB
The Minions/ Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon
The Minions/ Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon /Instagram @badminton.ina/

HALOYOUTH - Ganda putra terbaik Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo comeback di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

Pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dipastikan tampil di Kejuaraan Dunia 2022, lantaran cedera yang dialami Marcus Gideon sudah membaik.

Diketahui, Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo sudah melakoni latihan bersama untuk persiapan di Kejuaraan Dunia 2022, yang akan digelar di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, pada 22-28 Agustus 2022.

Baca Juga: Bukan Ratchanok Intanon Atau Gronya Somerville, Pebulutangkis Cantik Ini Tergila-gila Pesona Kevin Sanjaya

Sebagaimana telah disampaikan oleh Kepala Bidang Humas dan Media PP PBSI Broto Happy.

"Menurut Coach Herry IP, kondisinya baik-baik saja. Dan siap tampil di Kejuaraan Dunia. (Marcus) sudah berlatih seperti biasa," kata Broto Happy, seperti dikutip oleh haloyouth.com dari djarumbadminton.com pada 29 Juli 2022.

Cedera yang di alami Marcus Fernaldi Gideon mengakibatkan pasangan yang berjuluk The Minions itu harus absen di beberapa turnamen.

Tepatnya, The Minions absen di turnamen Malaysia dan Singapura 2022, karena Marcus belum pulih dari cedera dan belum dapat tampil maksimal seperti yang diharapkan.

Oleh karenanya, sang pelatih ganda putra Pelatnas Bulutangkis Indonesia, Herry Iman Pierngadi memfokuskan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo ke Kejuaraan Dunia 2022.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Djarumbadminton.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x