Bukan Jadi Bahan Pelampiasan ke Mantan, Inilah 5 Tanda Kalo Kamu Cewek Impian

- 13 Mei 2024, 19:37 WIB
Ilustrasi Romantis
Ilustrasi Romantis /Pixabay///

HALOYOUTH.COM - Dalam lingkungan media sosial, istilah "dream girl" atau gadis impian digunakan untuk menggambarkan preferensi cowok terhadap pasangan dalam hubungan romantis. Meskipun demikian, kenyataannya banyak cowok berakhir menjalin hubungan dengan cewek yang tidak sesuai dengan kriteria "dream girl" atau tipe yang mereka idamkan.

Tentu saja hal ini bisa membuat cewek merenung apakah dia dipilih sebagai pasangan karena memang sesuai dengan tipe yang diidamkan atau hanya sebagai pengganti untuk mantan. Banyak cowok memilih pasangan baru yang mirip dengan mantan mereka, sehingga penting untuk memahami identitas sejati dirimu bagi pasangan.

Maka dari itu, mari kita cari tahu 5 tanda bahwa kamu adalah cewek impian pacar, bukan sekadar pengganti mantan seperti yang akan kami sajikan berikut ini:

 

1. Berbicara Setiap Hari

Berbicara setiap hari merupakan bagian penting dalam hubungan, meskipun tidak semua pasangan melakukannya secara rutin. Jika pasanganmu selalu berusaha untuk berkomunikasi denganmu setiap hari, bahkan saat kesibukan melanda, ini menandakan bahwa dia sangat peduli. Selain rindu, dia juga merasa senang dan nyaman saat bersamamu, meskipun berjarak.

 

2. Ingat Semua hal Tentang Hubungan

Pria sering dianggap pelupa, tetapi ketika mereka mencintai seseorang, mereka memiliki ingatan yang tajam terhadap detail tentang orang tersebut. Jika pacarmu ingat segala hal tentangmu, sekecil apapun itu, itu adalah pertanda baik bagi hubungan kalian.

 

3. Tidak merasa dimanfaatkan 

Ketika seorang pria benar-benar mencintai seseorang, dia akan berusaha lebih keras untuk membuatnya bahagia. Dia akan secara aktif menanyakan keinginanmu untuk kencan selanjutnya dan memberikan dukungan langsung ketika dibutuhkan. Namun, ketika hubungan hanya menjadi pengganti untuk mantan, pria cenderung membuat pasangannya merasa terabaikan dan menemukan banyak alasan untuk menghindari pertemuan.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah