Momen Romantis Saat Rasulullah SAW Mengajak Siti Aisyah Balap Lari

- 18 September 2023, 11:01 WIB
Love
Love /Bianca From Pixabay/

HALOYOUTH - Di antara beberapa istri Nabi, Aisyah adalah salah satu istri Nabi Muhammad SAW yang paling muda. Ia dikenal perempuan yang cerdas, cantik dan cekatan. Karena kecantikan dan kedermawanannya, ia kerap dijuluki Nabi dengan sebutan Humairoh. Perempuan berkulit putih dengan pipi kemerah-merahan.

Di sisi lain, Siti Aisyah juga pandai memikat hati Nabi. Sehingga, Nabi yang memiliki sisi romantis mampu menjadi suami yang cocok dan saling melengkapi satu sama lain.

Ada beberapa hadits atau banyak buku-buku yang menceritakan kedekatan dan romantisme Rasulullah SAW dengan istrinya, Siti Aisyah. Di antaranya adalah kisah saat Rasulullah mengajak Siti Aisyah lomba balap lari. Di rangkum dari berbagai sumber, yuk simak kisahnya berikut!

Kisah ini bermula saat Nabi Muhammad SAW sedang dalam perjalanan bersama sahabat. Aisyah juga ikut mendampingi Nabi, di mana pada saat itu tubuh Siti Aisyah masih ramping.

Baca Juga: Contoh Pidato Sambutan Bahasa Sunda Menyambut Kelahiran Anak Lengkap dengan Mukadimahnya

Rasulullah mempersilahkan kepada para sahabatnya untuk berjalan lebih dulu. Kemudian Rasulullah berkata kepada Siti Aisyah,

"Aisyah, ayo kemarilah. Aku ajak engkau adu cepat lari," Aisyah dengan gesit lari dan berhasil mengalahkan Nabi.

Waktu terus berlalu. Beberapa tahun kemudian, Aisyah kembali menemani Nabi dalam sebuah perjalanan. Nabi kembali mempersilahkan para sahabat untuk berjalan lebih dulu. Lalu Nabi berkata kepada Aisyah,

"Ayo kemarilah! Ku ajak kau adu cepat lari."

Halaman:

Editor: Bakri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x