7 Fakta Menarik Kota Bogor yang Jarang Diketahui Orang Banyak, Dari Kota Hujan hingga Kampung Janda

- 22 Agustus 2023, 14:16 WIB
Ilustrasi Kampung janda/Sasint/Pixabay
Ilustrasi Kampung janda/Sasint/Pixabay /

HALOYOUTH - Bogor merupakan sebuah kota yang terletak di Provinsi Jawa Barat, kota ini merupakan salah satu kota penyangga Jakarta, pada pertengahan 2022 jumlah penduduk Kota Bogor sebanyak 1.99.422 jiwa dengan kepadatan 9278 jiwa per kilometer persegi.

Salah satu kota di Jawa Barat yang dijuluki Kota Hujan ini terkenal dengan tempat wisatanya, maka tidak heran jika Kota Bogor banyak dikunjungi wisatawan, selain itu kota ini juga menyimpan beberapa sejarah mulai dari zaman kerajaan hingga kemerdekaan. 

Tidak hanya terkenal dengan tempat wisatanya Kota Bogor juga menyimpan banyak fakta unik yang menarik untuk diketahui, berikut 7 fakta menarik Kota Bogor yang jarang diketahui orang sebagaimana dikutip HALOYOUTH dari berbagai sumber.

1. Asal Usul Nama Bogor 

Ilustrasi Kota Bogor.
Ilustrasi Kota Bogor. Bappeda Kota Bogor

Salah satu pendapat tentang asal-usul penamaan Kota Bogor bahwa Bogor berasal dari kata Bokor, pendapat ini cukup menarik meski tanpa alasan yang jelas lantaran memiliki penyebutan yang hampir sama persis dengan Bogor.

Bokor sendiri adalah sejenis bakul logam yang merupakan kosakata bahasa Sunda, ada juga yang mengatakan bahwa nama Bogor itu asli, karena kata Bogor berarti Tunggul Kawung atau Aren, pendapat ini muncul dalam sebuah pantun nada Pajajaran yang artinya berdirinya Kota Pajajaran, dalam pantun ini disebut bahwa Bogor berarti Tunggul Kawung.

Baca Juga: Aktivis 98 Ramai - Ramai 'Gebuk' Budiman Sudjatmiko, Mixil: ANAK-ANAK (HARAM) REVOLUSI

2. Kota Kuliner 

Ilustrasi Kota Kuliner.
Ilustrasi Kota Kuliner.

Kota Bogor memiliki makanan khas diantaranya ada toge goreng, asinan bogor, talas bogor dan masih banyak lagi yang lainnya, selain makanan-makanan khasnya Bogor dikenal sebagai surganya kuliner kekinian dan makanan legendaris dan uniknya makanan legendaris ini tidak hanya dicari oleh warga Bogor sendiri tetapi warga dari luar Bogor juga.

Jika kamu berkesempatan datang ke Bogor untuk merasakan kuliner khasnya kamu bisa menuju ke Jalan Surya Kencana, kuliner di sana memang terkenal enak dan menggugah selera, sajian kuliner Jalan Surya Kencana juga beragam mulai dari kekinian, tradisional hingga legendaris. 

3. Istana Kepresidenan

Presiden Jokowi dan Presiden Republik Islam Iran, Seyyed Ebrahim Raisi, melakukan inspeksi jajar kehormatan di Istana Kepresidenan Bogor, Jabar
Presiden Jokowi dan Presiden Republik Islam Iran, Seyyed Ebrahim Raisi, melakukan inspeksi jajar kehormatan di Istana Kepresidenan Bogor, Jabar Foto: Instagram @Jokowi

Istana Kepresidenan Bogor terletak di Jl. Ir. H. Juanda No.8, RT.01/RW.01, Pabaton, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat, istana ini berjarak sekitar 60 KM dari Jakarta, diketahui sejak 1870 hingga 1942 Istana Bogor merupakan tempat kediaman resmi dari 38 Gubernur Jenderal Belanda dan 1 orang Gubernur Jenderal Inggris. 

Pada 1744 salah seorang Gubernur Jenderal terkesima akan kedamaian sebuah kampung kecil di Bogor, sebuah wilayah bekas Kerajaan Pajajaran yang terletak di Hulu Batavia, beliau mempunyai rencana membangun wilayah tersebut sebagai daerah pertanian dan tempat peristirahatan bagi Gubernur Jenderal.

Pada masa pemerintahan Presiden Joko Widodo Istana Bogor sering digunakan untuk menjamu tamu negara apalagi Jokowi kerap membawa keluarganya untuk tinggal di Istana Bogor.

Baca Juga: Kabar Gembira untuk Pecinta Live Shopping, Aurel Hermansyah Siap Jualan Setengah Harga di Shopee Live

4. Kota Petir

Ilustrasi petir.
Ilustrasi petir.

Selama ini kita mengenal Kota Bogor dengan sebutan Kota Hujan saja, ternyata Bogor mendapat julukan baru yaitu Kota Petir, Kota Bogor pernah mencetak rekor sebagai kota dengan petir terbanyak dalam sehari dengan 322 kali yang normalnya hanya 80 kali.

Indonesia terkenal sebagai negara yang terletak di garis Khatulistiwa dengan hari guntur yang sangat tinggi antara 100 hingga 200 hari guntur per tahun, hari guntur merupakan hari ketika guntur terdengar setidaknya sekali pada jarak sekitar 15 KM dari stasiun pemantauan, hal inilah yang membuat kilat Indonesia berbeda dengan negara lain. 

5. Kampung Janda

Ilustrasi kampung janda di Kota Bogor.
Ilustrasi kampung janda di Kota Bogor. Sasin Tipchai

Kota Bogor dikenal dengan panorama alamnya yang cantik serta banyaknya desa wisata yang bakal membuat pelancong betah, salah satu desa yang mengundang daya tarik yakni Desa Ciburayut, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor.

Desa ini sangat fenomena lantaran dijuluki Kampung Janda, ada banyak faktor para perempuan di sana menyandang status janda dari perceraian hingga ditinggal mati sang suami, usia perempuan yang menjanda sangatlah beragam mulai dari 25 hingga 50 tahun.

Di Desa Ciburayut ini terdapat 30 keluarga yang dipimpin oleh janda dari 65 kepala keluarga oleh karenanya Kampung ini disebut sebagai Kampung Janda.

Baca Juga: Lebih Sakti Dari Dayak, Inilah 4 Daerah di Tanah Sunda yang Terkenal Akan Ilmu Kesaktian Supranaturalnya

6. Penobatan Prabu Siliwangi 

Ilustrasi Prabu Siliwangi.
Ilustrasi Prabu Siliwangi. Instagram @nikeputri123

Penobatan Prabu Siliwangi sebagai raja dijadikan hari jadi Kota Bogor, tanggal 3 Juni adalah tanggal yang telah ditetapkan sebagai sejarah awal berdirinya Kabupaten Bogor, penetapan tanggal 3 Juni ini dialami dari tanggal pelantikan Raja Pajajaran yang terkenal yaitu Sri Baduga Maharaja.

Diketahui Prabu Siliwangi atau Sri Baduga Maharaja diangkat menjadi Sunan Pajajaran pada tanggal 3 Juli 1482 yang dilaksanakan selama 9 hari dan disebut dengan upacara Kada Bakti bersamaan, dengan itu juga terjadi perpindahan pusat Kerajaan di Kawali Ciamis ke Pakuan yang sekarang disebut Bogor.

7. Memiliki Hotel Tertua di Indonesia 

Gedung Hotel Salak The Heritage, hotel dekat Istana Kepresidenan, memiliki nilai sejarah dan cagar budaya di kota Bogor.
Gedung Hotel Salak The Heritage, hotel dekat Istana Kepresidenan, memiliki nilai sejarah dan cagar budaya di kota Bogor.

Hotel Salak yang berada di Kota Bogor merupakan hotel tertua di Indonesia yang masih beroperasi sampai sekarang, lantaran memiliki sejarah panjang dan bangunan yang unik hotel ini kerap menjadi pilihan masyarakat luar Bogor atau bahkan masyarakat Bogor sendiri untuk menginap. 

Hotel Salak terletak tidak jauh dari Istana Bogor, bangunan ini sudah 6 kali berganti nama bangunan, hotel yang kini bernama Hotel Salak The Heritage pada awalnya hanya berupa rumah penginapan yang dibangun pada 1856 pembangunannya bersamaan dengan renovasi Istana Bogor oleh Gubernur Jenderal Hindia Belanda.

Bangunan Istana lama yang sudah rusak akibat gempa yang pernah melanda Bogor pada 1834 akhirnya direnovasi kembali pada 1850, Istana dibangun kembali dengan bentuk yang bisa dilihat pada masa kini.

Itulah 7 fakta menarik yang jarang diketahui oleh orang banyak mengenai Kota Bogor, semoga bermanfaat.***

Editor: Saepudin Bahri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah