Inilah 10 Manfaat Air Kelapa Muda Bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui

21 Januari 2022, 09:54 WIB
Ilustrasi Kelapa Muda dan 6 penyakit yang sebaiknya menghindarinya. /Pikiran Rakyat

HALOYOUTH - Air kelapa muda ternyata banyak mengandung karbohidrat yang sangat mudah untuk dicerna dalam bentuk gula dan elektrolit.

Air kelapa mempunyai kalori yang sangat sangat rendah, juga rendah natrium dan mengandung kalium yang tinggi dari pada minuman olahraga.

Bahkan, lebih tinggi dibandingkan jika kamu memakan 4 buah pisang.

Dikutip haloyouth.com dari kanal YouTube Kunci Sehat yang diunggah pada, 15 Mei 2020.

Baca Juga: 9 Manfaat Daun Sirsak untuk Kesehatan, Pengobatan Kanker hingga Anemia

Berikut 10 Manfaat Air Kelapa Muda untuk Kesehatan.

1. Baik Untuk Pencernaan

Manfaat air kelapa muda yang pertama adalah mengatasi berbagai masalah pencernaan. Sistem pencernaan membutuhkan banyak serat untuk berkerja.

Air Kelapa muda sangat berguna saat kamu yang terkena diare karena dapat mengantikan cairan yang hilang. Hal ini karena didalam air Kelapa muda terkandung asam amino, enzim, mineral dan asam lemak.

Selain itu, air kelapa juga mengandung natrium dan klorida yang rendah dan tinggi gula. Dengan mengkonsumsi air kelapa secara rutin pencernaan akan kembali lancar.

Baca Juga: Lakukan Olahraga Ini Secara Teratur untuk Bakar Kalori dan Turunkan Berat Badan

2. Menghilangkan Dehidrasi

Air kelapa muda memiliki banyak kesamaan dengan cairan yang berada didalam tubuh dan sangat mudah diserap oleh tubuh.

Karena memiliki kandungan elektrolit yang sangat tinggi air kelapa dapat menggantikan cairan yang hilang didalam tubuh setelah melakukan aktivitas fisik seperti berolahraga.

Selain itu air kelapa juga mengandung potasium yan berguna untuk menjaga tekanan air dalam sel dan didalam darah.

3. Mengontrol Tekanan Darah

Air kelapa muda juga dianggap dapat membantu menurunkan risiko terbentuknya gumpalan darah di pembuluh darah. Kandungan yang tinggi dan natrium yang rendah dalam air kelapa dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

Baca Juga: 6 Tips Menuju Kehidupan yang Lebih Bermakna dan Bahagia, Nomor 5 Akan Menguji Keberanianmu

Sebuah penelitian menjelaskan hasil observasi pada penderita tekanan darah tinggi dengan mengkonsumsi air kelapa muda secara rutin, menunjukkan bahwa tekanan darah tinggi mereka secara rata-rata menurun.

4. Menurunkan Berat Badan

Bagi kamu yang ingin menurunkan berat badan minum air kelapa muda akan sangat bermanfaat. Karena memiliki kandungan lemak, kadar gula dan kalori yang sangat rendah.

Air kelapa muda juga dapat menjaga nafsu makan. Jadi lebih baik mengkonsumsi air kelapa muda dari pada harus mengkonsumsi obat-obat kimia untuk menurunkan berat badan.

5. Menetralisir Racun

Air kelapa muda memiliki kandungan tanin dan antidotum (anti racun) yang tinggi yang dapat menetralisir racun didalam tubuh. Air kelapa muda juga mengandung enzim yang dapat mengurangi sifat racun dalam tubuh.

Baca Juga: Girls, Ternyata Pandangi Wajah Cowok Ganteng Bisa Berefek Baik Untuk Otak Lho!

6. Mencegah Penuaan Dini

Air kelapa memiliki kandungan lemak jenuh yang disebut sebagai likotin atau asam laurat yang sangat diperlukan oleh tubuh untuk proses legurasi dan pembentukan sel kulit serta menghambat terjadi nya penuaan pada kulit wajah maupun kulit lainya.

Air kelapa muda juga memiliki kandungan sitokinin yang mempunyai efek anti penuaan, anti-karsinogenik dan anti-trombotik (anti pembekuan darah)

7. Mengandung Antioksidan

Radikal bebas dalam jumlah berlebihan dapat menyebabkan kerusakan sel dan memicu berbagai penyakit.

Air kelapa muda mengandung antioksidan yang dipercaya dapat menetralkan stres oksidatif dan Radikal bebas yang dapat muncul apabila seseorang berolahraga terlalu keras.

Baca Juga: Inilah 5 Manfaat Daun Kelor Untuk Kesehatan yang Wajib Dicoba! Begini Penjelasannya

8. Menurunkan Gula Darah

Air kelapa muda merupakan sumber magnesium yang dapat meningkatkan sensitivitas insulin, untuk membantu menurunkan kadar gula darah.

Pada suatu penelitian yang dilakukan pada hewan dengan mengkonsumsi air kelapa muda terbukti dapat membantu menurunkan kadar gula darah, namun hal ini masih memerlukan penelitian lebih lanjut lagi.

9. Mencegah Batu Ginjal

Memenuhi kebutuhan cairan penting dilakukan untuk mencegah terbentuknya batu ginjal. Selain mengkonsumsi air putih, mengkonsumsi air kelapa secara rutin dapat menjaga kesehatan ginjal.

Hal ini karena kandungan nutrisi dari air kelapa mampu menjaga ginjal kita tetap sehat dan berpungsi dengan baik.

Baca Juga: 5 Manfaat Telur Angsa yang Jarang Diketahui, Sangat Penting untuk Kesehatan

10. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Selain rajin berolahraga mengkonsumsi air kelapa juga bisa menjaga kesehatan jantung. Kandungan vitamin dan nutrisi pada air kelapa sangat dibutuhkan oleh tubuh.

mengkonsumsi air kelapa muda juga dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah dan trigliserida serta menurunkan perlemakan hati.*** 

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: YouTube Kunci Sehat

Tags

Terkini

Terpopuler