Selera Seks Menurun dengan Pasangan Karena Usia, Simak Ulasan Ini Agar Tetap Bisa Harmonis di Atas Ranjang?

- 15 April 2021, 01:09 WIB
Berikut ini ulasan lengkapnya agar rasa bosan bersama pasangan kita bisa teratasi dengan baik dan menjaga gairah dan stamina seks meski sudah lama menikah
Berikut ini ulasan lengkapnya agar rasa bosan bersama pasangan kita bisa teratasi dengan baik dan menjaga gairah dan stamina seks meski sudah lama menikah /Pexels/

 HALOYOUTH- Konon, selera seks akan menurun seiring dengan bertambahnya usia pada pasangan kita. Ternyata tidak selamanya demikian loh.

Alih-alih gairah menurun akibat usia, banyak pasangan yang tetap romantis meskipun usianya memasuki senja.

Akibat tabunya kita membicarakan ranjang bersama pasangan, dan karena kurangnya meluangkan waktu untuk bermesra-mesraan, justru hal itu yang menjadi faktor utama keharmonisan kita menurun.

Baca Juga: Terbongkar Fakta Hubungan Antara Posisi Tidur dengan Kesehatan Anda

Pasalnya, pasangan suami istri (pasutri) yang berhubungan intim secara rutin (setidaknya seminggu sekali) dipercaya lebih bahagia dibanding pasangan yang jarang bercinta.

Hal ini membuktikan seks memiliki peran penting dalam menjaga hubungan tetap tahan lama.

Berikut ini ulasan lengkapnya agar rasa bosan bersama pasangan kita bisa teratasi dengan baik dan menjaga gairah dan stamina seks meski sudah lama menikah

1. Saling Terbuka

Komunikasi menjadi hal utama dan sangat penting dalam membina rumah tangga. Jika kamu mengalami masalah, seperti sulit menemukan waktu yang tepat untuk berhubungan intim atau tidak dapat mencapai klimaks, sebaiknya bicara langsung dengan pasangan. Dengan begitu, pasangan dapat mengerti dan membantu kamu untuk mencari solusi atas masalah yang sedang kamu hadapi.

2. Tetap Merasa Seperti Pengantin Baru

Tidak ada salahnya bagi kamu untuk selalu merasa bahwa bersama pasangan kamu merasa seperti pengantin baru alias tetap menjaga keromantisan dengan pasangan. Misalnya, kamu dan pasangan meluangkan waktu bersama untuk berduaan, meski hanya sekadar nonton film atau makan malam.

3. Eksperimen di Atas Ranjang

Agar hubungan seksual tetap menggelora, coba hal baru di atas ranjang. Misalnya, dengan melakukan foreplay, mainan seksual, atau mencoba posisi seks baru dan lebih menantang. Namun, pastikan terlebih dahulu bahwa kamu membicarakannya dengan pasangan sebelum melakukan hal baru tersebut.

Selain menjaga gairah seks, hindari pula hal berikut agar hubungan tetap langgeng.

Yang patut dicatat, hubungan rumah tangga bukan semata hanya seks belaka. Maka itu, menjaga keharmonisan rumah tangga juga ada beragam cara.

Baca Juga: Jangan Dipaksa, Ini Waktu yang Tepat Berhubungan Intim Setelah Melahirkan


Selain menjaga stamina seks meski sudah lama menikah, ada beberapa hal sepele yang sebaiknya dihindari diantaranya jangan fokus saat berbicara dengan pasangan.

Kemudian memilih diam dan tidak mengacuhkan pasangan serta kurangi rasa keingintahuan terhadap keseharian pasangan, jangan sibuk dengan asumsi sendiri, dan jangan memendam unek-unek terlalu lama.

Bagaimana dengan cara menjaga hubungan rumah tangga tetap harmonis?

Setiap pasangan tentu memiliki cara yang berbeda-beda. Namun secara umum, ada cara yang bisa dilakukan untuk menjaga hubungan rumah tangga tetap harmonis seperti menunjukkan kasih sayang.

Selin itu, bisa juga dengan menjaga komunikasi yang baik, selipkan humor, jangan ragu untuk memberikan apresiasi, menepati janji, menghargai keberadaan pasangan, dan meluangkan waktu bersama pasangan di sela kesibukan.***

 

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah