Menstruasi Bisa Membuatmu Depresi? Yuk Kenali Premenstrual Dysphoric Disorder (PMDD)

- 25 Juli 2021, 17:35 WIB
Ilustrasi Menstruasi yang menyakitkan.
Ilustrasi Menstruasi yang menyakitkan. /Pixabay/

HALOYOUTH – Menstruasi adalah peristiwa yang dialami setiap bulan oleh para perempuan sejak remaja.

Dilansir dari berbagai sumber, menstruasi adalah proses keluarnya darah dari vagina yang terjadi akibat siklus bulanan alami pada tubuh perempuan.

Saat menstruasi beberapa perempuan biasanya merasakan kram pada perutnya atau perubahan mood yang cepat.

Baca Juga: Jauhi Kipas Angin saat Tidur! 5 Penyakit Ini Dapat Menyerang dengan Cepat

Seorang perempuan yang sedang menstruasi bisa mengalami PMS (Premenstrual Syndrome), bahkan bisa mengalami gangguan yang lebih parah yaitu PMDD (Premenstrual Dysphoric Disorder).

PMDD adalah suatu gangguan yang lebih parah dari PMS dan termasuk sebagai depressive disorder menurut DSM V (panduan untuk diagnosis gangguan mental).

Gangguan PMDD biasanya muncul satu atau dua minggu sebelum perempuan mengalami menstruasi.

Baca Juga: 5 Fakta Kandungan Tempe Baik untuk Kesehatan, Cocok untuk Diet dan MPASI

Beberapa gelaja PMDD adalah sebagai berikut.

1. Mudah tersinggung dan marah karena hal kecil

2. Merasa cemas dan panic attack

3. Depressed mood

4. Sulit tidur atau terlalu banyak tidur

5. Mudah menangis tanpa sebab

Baca Juga: 6 Dampak Buruk Akibat Malas Olahraga Bisa Merugikan Kesehatan Tubuh Kamu

Namun, ini bukan untuk self-diagnose. Diperlukan konsultasi dengan ahli untuk mendapatkan diagnosis PMDD.

Biasanya treatment yang digunakan oleh ahli adalah pemberian antidepresan, light therapy dan cognitive behavoral theraphy.

Selain itu, bisa juga mengurangi gejala-gejalanya dengan cara berolahraga dan meditasi agar merasa lebih tenang.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah