Sering Dijadikan Lalapan, Berikut Manfaat Timun Bagi Kesehatan Tubuh yang Harus Kamu Tahu

- 6 Januari 2022, 23:05 WIB
Selain dapat menjaga kesehatan, timun rupanya mampu memberikan manfaat bagi kecantikan kulit dan wajah
Selain dapat menjaga kesehatan, timun rupanya mampu memberikan manfaat bagi kecantikan kulit dan wajah /Mockup Graphics /unsplash

HALOYOUTH – Timun atau ketimun merupakan salah satu buah yang banyak tumbuh di Indonesia.

Selain itu timun juga banyak digemari untuk dikonsumsi, baik itu menjadi lalapan, olahan sayuran, ataupun juga minuman.

Buah dengan nama latin Cucumis Sativus dipercaya dapat memberikan banyak manfaat bagi tubuh, seperti dapat mencegah dehidrasi.

Karena di dalam timun terdapat banyak kandungan air yakni sekitar 97,9 gr.

Selain air, timun juga memiliki kandungan lain yang sangat dibutuhkan oleh tubuh seperti zat mineral, serat, dan vitamin.

Melihat banyaknya zat baik yang sangat dibutuhkan oleh tubuh, maka wajar jika timun memiliki banyak manfaat dan khasiat bagi tubuh.

Baca Juga: Ingat! Iniah Porsi Makan yang Baik Menurut dr. Zaidul Akbar

Selain dapat mencegah dehidrasi, berikut ini adalah beberapa manfaat lain dari timun yang harus kamu tahu:

1. Menangkal Radikal Bebas

Dalam timun terdapat zat antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas yang dapat merusak sel tubuh dan berpotensi menimbulkan kanker.

Senyawa antioksidan tersebut di antaranya flavonoid, lutein, zeaxanthin, dan tanin yang dipercaya mampu menangkal berbagai macam penyakit seperti penyakit jantung, diabetes, radang sendi, bahkan penyakit Alzeimer.

Baca Juga: Penting Menjaga Kesehatan Sebelum Menikah untuk Pria Maupun Wanita, dr. Zaidul Akbar: Pikirkan Generasi Anda

2. Menjaga Kesehatan Jantung

Buah yang kerap dianggap sebagai sayur ini memiliki kandungan serat yang diperlukan bagi tubuh.

Kandungan serat pada timun dipercaya mampu menurunkan kadar kolesterol, sehingga hal itu baik untuk kesehatan jantung.

Selain serat, kandungan lainnya yang baik untuk kesehatan jantung adalah zat kalium pada timun yang mamu menurunkan kadar natrium, sehingga mampu mengurangi risiko penyakit jantung.

Kemudian vitamin K yang tekandung dalam timun dipercaya mampu mencegah menumpuknya mineral di area arteri dan menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: Sering Kedutan Pada Lutut? Hati-hati! Bisa Jadi Kesehatanmu Sedang Terganggu

3. Memelihara dan Menjaga Kepadatan Tulang

Selain mampu menurunkan tekanan darah rendah dan mencegah menumpuknya kandungan mineral di area arteri, Vitamin K yang terkadung dalam timun juga memiliki manfaat untuk mememilihara dan menjaga kepadatan tulang.

Oleh karenanya kandungan Vitamin K dan kalsium dalam timun mampu meningkatkan kepadatan tulang serta mencegah penyakit osteoporosis.

Baca Juga: Stop Sekarang Juga! Inilah Alasan Mengapa Tubuh Tidak Sehat Menurut dr. Zaidul Akbar

4. Mampu Dijadikan Sebagai Bahan Perawatan Kesehatan Kulit dan Wajah

Tak jarang timun kerap kali digunakan sebagai bahan perawatan kulit dan wajah karena kaya akan kandungannya yang bermanfaat.

Kandungan air dan vitamin pada timun sangat bermanfaat bagi tubuh terutama kulit, karena mampu menjaga kelembapan kulit dan wajah.

Kandungan air pada timun memiliki manfaat untuk mendinginkan dan meredakan kemerahan.

Maka wajar dalam perawatan kecantikan, timun kerap kali dijadikan sebagai masker alami untuk mengatasi kulit kering, iritasi, dan kulit terbakar akibat sinar matahari.

Baca Juga: Inilah Manfaat Air Nanas dan Cara Membuatnya Mudah Banget

5. Dapat Mengurangi Penuaan

Senyawa antioksidan dalam timun selain dapat mencegah radikal bebas, juga dipercaya mampu mengurangi penuaan pada kulit.

Selain itu kandungan vitamin C dan asam folat pada timun juga dapat merangsang tumbuhnya sel kulit baru. Sehingga kulit nampak lebih kencang dan sehat.

Baca Juga: Minum Air Putih Berlebihan Berbahaya? Simak Penjelasan Berikut

6. Dapat Menurunkan Berat Badan

Bagi kalian yang saat ini sedang berusaha untuk menurunkan berat badan, mungkin bisa coba rutin mengonsumsi timun setiap harinya. Karena timun memiliki kandungan kalori yang rendah.

Baca Juga: Menyembuhkan Pilek, Sinus dan Flu, Ini 5 Manfaat Minyak Kayu Putih untuk Kesehatan

7. Mampu Melancarkan Pencernaan

Kandungan serat dalam timun, selain bermanfaat bagi kesehatan jantung, juga memiliki manfaat untuk memperlancar pencernaan dalam tubuh.

Karena serat timun terdapat kandungan pektin yang mana zat tersebut mampu meningkatkan frekuensi buang air besar.

Kemudian menurut studi yang berkembang, zat prektin juga mampu mengatasi masalah sembelit dan diare.

Baca Juga: Jangan Remehkan Ini Moms! Berikut 5 Pengaruh Gadget Terhadap Kondisi Psikologi Anak

Selain itu kandungan kalori yang terdapat pada serat timun juga dapat membantu meningkatkan kesehatan usus, sehingga jika rutin mengonsumsi timun secara rutin maka dapat memperlancar pencernaan.

Itulah beberapa manfaat dari mengonsumsi timun yang perlu kamu tahu. Rupanya buah yang kerap kali dianggap sayur itu memiliki banyak khasiat yang diperlukan bagi tubuh.*

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah