Sering Menyimpan Makanan di Dalam Kulkas? Awas, Jangan Sampai Makanan ini Ada di Lemari Pendingin-mu

- 18 Februari 2022, 15:31 WIB
ilustrasi menyimpan makanan di dalam lemari pendingin
ilustrasi menyimpan makanan di dalam lemari pendingin /Pixabay difisher/

HALOYOUTH- Kebiasaan yang sering kita lakukan ketika makanan yang kita makan tersisa pasti kita akan menyimpannya kedalam lemari es atau kulkas agar bisa di hangatkan kembali suatu saat nanti.

Atau ketika kamu sudah selesai berbelanja bulanan dan ada beberapa makanan yang perlu dimasukan kedalam kulkas seperti buah-buahan, sayuran, dan bahkan daging.

Memasukan makanan kedalam kulkas memang bisa membuat makanan tahan lama, apalagi makanan tersebut memang kamu sengaja beli untuk beberapa hari kedepan dan tidak dihabiskan pada saat itu juga.

Tapi kalian harus tahu bahwa ada beberapa jenis makanan yang jika kamu masukan kedalam kulkas akan cepat rusak, berikut adalah makanan yang tidak boleh disimpan dalam kulkas.

Baca Juga: Waspada! Banyak yang tak Menyadari Mengkonsumsi Buah Setelah Minum Obat Ternyata Berbahaya

Dikutip dari kanal youtube Sehat Secara Alami " Makanan yang tidak boleh disimpan didalam kulkas" tanggal tayang 18 Februari 2022.

1. Kentang dan Ubi

Kentang dan ubi tidak diperbolekan untuk masuk kedalam kulkas, karena udara yang dingin yang bisa merusak tekstur serta citra rasanya, pati yang terkandung dalam ubi dan kentang akan cepat terurai menjadi gula dan akan membuat kentang serta ubi terasa manis menyengat.

Teksturnya yang lembut pun akan berubah menjadi lebih kasar dan keras, sebaiknya simpan ubi kamu ditempat yang kering dan tidak terpapar sinar matahari langsung.

Halaman:

Editor: Mukhamad Rozali

Sumber: YouTube Sehat Secara Alami


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah