Pengadilan Belgia Putuskan Negara Telah Melanggar Hak Asasi Manusia karena Gagal Atasi Darurat Iklim

- 18 Juni 2021, 23:04 WIB
Seorang wanita ikut serta dalam protes iklim di Brussel September lalu.
Seorang wanita ikut serta dalam protes iklim di Brussel September lalu. / Yves Herman/Reuters/

HALOYOUTH - Kegagalan Belgia untuk memenuhi target iklim dinilai telah melanggar hak asasi manusia oleh pengadilan Brussels dan menilai, negara tersebut tidak mampu mengatasi darurat iklim.

Pengadilan tingkat pertama Brussel menyatakan negara Belgia telah melakukan pelanggaran di bawah hukum perdata Belgia dan melanggar konvensi Eropa tentang hak asasi manusia.

Dengan tidak mengambil semua langkah-langkah yang diperlukan untuk mencegah efek merugikan dari perubahan iklim, pengadilan mengatakan, pihak berwenang Belgia telah melanggar hak untuk hidup (pasal 2) dan hak untuk menghormati kehidupan pribadi dan keluarga (pasal 8).

Baca Juga: Warga Hong Kong Ramai-ramai Beli Salinan Surat Kabar Apple Daily Setelah Pimpinan Redaksi Media Ditangkap

LSM yang membawa kasus ini sebelumnya, Klimaatzaak, memuji putusan tersebut sebagai sesuatu yang bersejarah, baik dalam sifat putusan maupun pengakuan pengadilan terhadap 58.000 warga sebagai penggugat bersama.

“Untuk pertama kalinya diakui bahwa kita berada dalam bahaya langsung, pribadi dan nyata,” kata Serge de Gheldere, ketua Klimaatzaak.

Kemenangan hukum mengikuti putusan serupa di Belanda, Jerman dan Prancis, di mana hakim telah mengutuk pemerintah karena tanggapan yang tidak memadai terhadap krisis iklim atau gagal memenuhi janji mereka.

Baca Juga: Terduga Teroris Anggota JAD di Tasikmalaya Diringkus Tim Densu 88, Kombes Ramadhan: Telah Berbaiat Kepada ISIS

Seorang pengacara yang bertindak untuk para juru kampanye penanganan iklim, Carole Billiet, mengatakan, bahwa keputusan itu merupakan terobosan maju dan memuji pengadilan, bahwa [58.000] orang penggugat memiliki kepentingan langsung dan pribadi.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x