Pidato Tahunan Presiden Jokowi Pakai Adat Baduy, Berikut Alasannya

- 16 Agustus 2021, 10:47 WIB
Pidato Tahunan Presiden Jokowi Pakai Adat Baduy, Berikut Alasannya
Pidato Tahunan Presiden Jokowi Pakai Adat Baduy, Berikut Alasannya /Youtube Sekretariat Presiden/

Selain tampilan yang melambangkan budaya dan adat Indonesia Presiden dan Wakil Presiden memiliki maksud tertentu menggunakan adat tersebut.

Seperti dilansir dari akun Twitter Kantor Staf Presiden @KSPgoid, menjelaskan bahwa Jokowi sendirilah yang memilih pakaian adat suku Baduy ini.

Dijelaskan juga bahwa Jokowi memilih baju tersebut dengan alasan bentuk penghormatan dan penghargaan terhadap budaya suku Baduy.

"Presiden Jokowi memilih menggunakan pakaian adat suku Baduy sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan pada keluhuran nilai-nilai adat dan budya suku Baduy," tulis akun @KSPgoi dikutip Haloyouth.pikiran-rakyat.com pada Senin, 16 Agustus 2021.

Baca Juga: Diunggulkan di Piala Thomas 2020, Tim Indonesia Bertekad Akhiri Puasa Gelar Selama 18 Tahun

Diterangkan juga bahwa persiapan baju tersebut dibantu oleh Tetu Adat Masyarakat Baduy yakni Jaro Saija yang sekaligus menjabat sebagai Kepala Desa Kanekes.

"Penyiapan baju ini dibantu oleh pak Jaro Saija, Tetua Adat Masyarakat Baduy sekaligus Kepala Desa Kanekes," tulis akun @KSPgoid.***

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden Akun Twitter @KSPgoid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah