Oma Gill Komentari Kevin Sanjaya di Indonesia Masters 2022: Ini Akan Jadi Rekor Baru

11 Juni 2022, 13:21 WIB
Oma gil atau Gillian Clark Komentar Bulutangkis/Instagram @ina.badminton /@/

HALOYOUTH- Gillian Clark atau yang kerap disapa Oma Gill mengomentari kiprah Kevin Sanjaya di Indonesia Masters 2022.

Diketahui Kevin Sanjaya merupakan salah satu pebulutangkis yang sangat dikagumi oleh Oma Gill.

Hal ini beberapa kali di ungkapkannya seperti ketika Kevin Sanjaya bermain di ajang piala Thomas 2022 lalu.

Berpasangan dengan Mohammad Ahsan Kevin Sanjaya mampu mencuri perhatian dari salah satu fansnya yang juga komentar kondang dunia bulutangkis.

Baca Juga: Greysia Polii Masih 'Bermain', Apri-Fadia Berebut Tiket Final Indonesia Masters 2022

Baca Juga: Komentari Keganasan Marcus-Kevin di Indonesia Masters 2022, Warganet China: Sulit Untuk Melampaui Mereka

"i dont know how many times i've seen it, but i still got amazed by it (kevin's interception)," komentar Oma Gill saat memandu jalannya pertandingan dan melihat permainan Kevin didepan net.

Yang jika diartikan dalam bahasa Indonesia "Saya tidak tahu berapa kali saya melihatnya, tetapi saya masih kagum dengannya".

Clark memang sejak lama telah mengagumi permainan apik dari Kevin, bahkan jargon terbaiknya "unbelievable " juga diungkapkan nya ketika memandu permainan dari The Minions.

Baca Juga: Jadwal Indonesia Masters 2022: All Indonesian Final Marcus-Kevin vs Fajar-Rian Akankah Tercipta?

Sehingga tidak diragukan lagi beliau adalah sosok fans garis keras pebulutangkis yang juga kekasih dari Valencia Tanoesoedibjo ini.

Dan kali ini Oma Gill mengomentari kiprah Kevin Sanjaya yang sedang berjuang untuk memperebutkan tiket final Indonesia Masters 2022.

"Sukamuljo hari ini mencoba untuk mencapai final ke-6 berturut-turut di #lndonesiaMasters (2016 W w/Arya Pankaryanira)." tulis Oma Gill dalam cuitannya. 

Baca Juga: Ternyata Ini Olahraga Terbaik Menurut dr Zaidul Akbar

Baca Juga: All Indonesian Final Indonesia Masters 2022 Akan Tersaji? Dominasi Tuan Rumah Bikin Geleng-geleng

Bahkan Oma Gill juga menambahkan, jika itu terjadi, akan menjadi salah satu rekor terbaru di dunia bulutangkis dunia di sektor ganda putra.

"Ini akan menjadi rekor baru untuk final MD berturut-turut di turnamen yang sama (sejak SS & WT). Lee Yong Dae, 5 final berturut-turut di Korea Open 2009-13." pungkas Oma Gill.

Unggahan oma gill di twitter pribadinya @omagillclark

Di partai semifinal Kevin Sanjaya/Marcus Gideon akan menghadapi perlawanan dari ganda putra China Liang W/Wang Chang.

Baca Juga: BWF Komentari Kemenangan Marcus-Kevin di Indonesia Masters 2022: Istora Meletus....

Laga ini dijadwalkan akan mulai digelar pada Sabtu, 11 Juni 2020 pukul 18.20 WIB dan disiarkan langsung di stasiun tv MNC dan I News.

Editor: Mukhamad Rozali

Tags

Terkini

Terpopuler