Menghadap Presiden Jokowi, PSSI Diminta 'Ngebut' Jelang Piala Dunia U 20

- 8 September 2022, 17:20 WIB
Jelang Piala Dunia U 20 Presiden Jokowi menginstruksikan PSSI dan menteri terkait untuk ngebut mempersiapkan kebutuhan jelang turnamen
Jelang Piala Dunia U 20 Presiden Jokowi menginstruksikan PSSI dan menteri terkait untuk ngebut mempersiapkan kebutuhan jelang turnamen /Tangkapan layar instagram/@pssi

HALOYOUTH - Jajaran PSSI menggelar Rapat Terbatas dengan dipimpin Presiden Jokowi, guna membahas perihal persiapa Piala Dunia U 20.

Dalam rapat persiapan Piala Dunia U 20 selain dihadiri oleh Presiden Jokowi dan jajaran tim PSSI, juga turut hadir Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainuddin Amali.

Seperti yang telah diketahui, pada penyelenggaraan Piala Dunia U 20 kali ini Indonesia bertindak sebagai tuan rumah.

Baca Juga: Turut Tampil di Piala Dunia U-20, Ronaldo Kwateh Beri Pesan Ini untuk Timnas Indonesia

Oleh karena itu semua pihak yang terlibat di dalamnya, tengah bersiap mempersiapkan segala persiapan yang dibutuhkan.

Lebih lanjut dalam pertemuan terbatas itu, Presiden Jokowi menginstruksikan para menteri terkait untuk segera memenuhi tuntutan dari FIFA.

Karena sebelumnya, FIFA telah melakukan peninjauan persiapan Indonesia sebagai tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia tahun 2023 nanti.

Dari hasil assesment tersebut terdapat sejumlah kekurangan yang segera harus dilengkapi, seperti misal kondisi infrastruktur serta kebutuhan peralatan.

Baca Juga: Intip Persiapan Piala Dunia U-20 di Surabaya, Begini Kata FIFA dan PSSI

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x