Baca Doa dan Amalan Ini Ketika Terbangun di Malam Hari

- 27 September 2021, 07:37 WIB
Ilustrasi berdoa di hari tasyrik. hari terlarang untuk berpuasa pada 11, 12, dan 13 Dzulhijjah.
Ilustrasi berdoa di hari tasyrik. hari terlarang untuk berpuasa pada 11, 12, dan 13 Dzulhijjah. /Pixabay

HALOYOUTH - Membaca doa merupakan salah satu bentuk rasa syukur kita terhadap Allah Swt. Rasulullah shallallahu alaihi wasallam menganjurkan kepada umatnya untuk senantiasa membaca doa setiap hendak melakukan aktivitas. Misalnya membaca doa saat terbangun di waktu malam hari.

Sebagaimana yang diriwayatkan dalam kitab Shahih Bukhari dari Ubadah bin Samith, dari Rasulullah shallallahu alaihi wasallam beliau bersabda: “Siapa yang terbangun di malam hari, kemudian membaca : Laailaha illaallahi wahdahu laa syariikalah, lahul mulku walahul hamdu, wa huwa ‘alaa kulli syai’in qadiir, wal hamdu lillah, wa subhaanallaahi wa laa ilaaha illa llaahu wallaahu akbar, wa laa haula walaa quwwata illaa billaah."

Artinya: “Tidak ada Tuhan yang berhak disembah kecuali Allah, Yang Maha Esa lagi Maha kuasa. Tuhan langit dan bumi dan apa-apa yang berada diantaranya, Yang Maha mulia lagi Maha pengampun.”

Baca Juga: Punya Pasangan Diantara 5 Zodiak Ini? Dijamin Rumah Kamu Bersih dan Tertata Rapih

Seringkali kita terbangun di tengah malam saat sedang tidur. Sebagian orang akan dengan gampang melanjutkan tidur kembali dan sebagian lainnya kadang sulit untuk terlelap lagi.

Nah, jika kamu tiba-tiba terbangun saat tidur di malam hari, ketimbang bengong atau bahkan bingung mencari cara agar tidur lagi, bagi umat muslim sebaiknya lakukan amalan dengan cara berdoa dan dzikir. Doa dan dzikir di tengah malam saat terbangun dari tidur dengan ikhlas dan sesungguhnya memohon, doa anda insya Allah pasti akan dikabulkan.

Sementara dalam kitab at-Tirmidzi, Ibnu Majah dan Ibnu Sunni, dari Abu Hurairah Radiyallahu anhu (RA) sungguh dia mendengar Rasulullah shallallahu alaihi wasallam, ia berkata, jika seseorang dari kalian bangun dari tempat tidurnya pada sebagian malam, kemudian kembali untuk tidur lagi, hendaknya mengibaskan ujung kain sarungnya pada tempat tidur sebanyak 3 kali, kemudian ketika berbaring hendaknya membaca:

Baca Juga: Kaum Rebahan Harus Baca Ini, Tips Terhidar dari Gaya Hidup Mager Ditengah Pandemi Covid19

“Bismikallaahumma wadla’tu janbii wabika arfa’uhu in amsakta nafsii farhamhaa wa in radadtahaa fahfadzhaa bimaa tahfadzu bihii ibaadakas shaalihiin.”

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x