BAHAYA! Jangan Biasakan Tidur Setelah Subuh, Begini Alasannya Menurut dr. Zaidul Akbar

- 17 Desember 2021, 16:24 WIB
BAHAYA! Jangan Biasakan Tidur Setelah Subuh, Begini Alasannya Menurut dr. Zaidul Akbar
BAHAYA! Jangan Biasakan Tidur Setelah Subuh, Begini Alasannya Menurut dr. Zaidul Akbar /Pixabay/Olichel/

Baca Juga: Konsumsi Buah Salak Setiap Hari Bisa Bikin Tubuh Sehat! Begini Penjelasannya Menurut dr. Zaidul Akbar

“Saya sering tidur setelah subuh (bahkan kelewatan shalat subuh), tapi rezeki saya lancar.”⁣ tulis kembali dr. Zaidul Akbar

Selanjutnya, dr. Zaidul Akbar juga menuliskan bahwa rezeki yang di dapatkan oleh orang yang sering tidur setelah subuh, ialah belum tentu berkah, dan bisa membuatnya tenang.

"Jawabnya, walaupun secara hitungan rezekinya banyak, tetapi belum tentu berkah. Belum tentu ia qonaah dan bahagia dengan banyaknya hartanya," lanjut dr. Zaidul Akbar.

Kemudian, dr. Zaidul Akbar juga menjelaskan bahwa, bisa jadi rezeki yang di dapat oleh orang suka tidur setelah subuh, tidak akan bermanfaat dengan baik.

Baca Juga: Subhanallah! Ternyata Tembakau Memiliki Segudang Manfaat, Begini Penjelasannya Menurut dr. Zaidul Akbar

"Bisa jadi banyak ia dapat, banyak juga ia keluarkan dalam hal yang tidak bermanfaat. Atau hartanya 'dibuang-buang' oleh anaknya dan keluarganya dalam hal maksiat dan dosa," kata dr. Zaidul Akbar.

Di samping itu, dr. Zaidul Akbar juga memberikan keterangan secara medis tentang bahaya tidur setelah subuh. Menurutnya, masalah yang akan dialami dari kebiasaan itu, akan terasa setelah tua.

"Secara medis, pola tidur setelah subuh kurang sehat. Perlu diingat yang namanya pola hidup tidak sehat, bukan sekarang akibatnya, tetapi akumulasi dan akan terasa ketika usia mulai menua karena pola hidup yang tidak sehat," kata dr. Zaidul Akbar kembali.

Tak lupa, dr. Zaidul Akbar mengungkapkan alasan tentang bahaya tidur setelah subuh. Menurutnya, waktu subuh merupakan waktu untuk tubuh melakukan metabolisme, dan pemanasan.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah