Usung Semboyan Bersatu untuk Bangkit, PT Pos Indonesia Siap Salurkan Bansos Tunai Rp600 Ribu

19 Juli 2021, 15:23 WIB
Ilustrasi uang. /Pexels.com/Ahsanjaya

HALOYOUTH - Angka kasus Covid-19 di Indonesia kian hari terus meningkat. Bahkan angkanya sudah mencapai 2,7 juta kasus.

Dengan adanya lonjakan kasus tersebut, pemerintah memberikan bantuan berupa Bantuan Sosial Tunai (BST), guna membantu masyarakat yang terkena imbas pandemi Covid-19.

BST ini akan disalurkan kepada masyarakat sebesar Rp 600 ribu.

Baca Juga: Sinopsis Film Horor Siccin 5, Kisah Kehidupan Manusia yang Bersekutu dengan Setan

Agar penyalurannya optimal, pemerintah gandeng PT Pos Indonesia (Persero). Hal ini disambut baik oleh Direktir Utama PT Pos Indonesia, Faizal R Djoemadi. 

Pihaknya juga menyiapkan sejumlah inovasi untuk meningkatkan proses penyaluran BST.

"Dengan budaya akhlak dan semangat 'bersatu untuk bangkit', kami akan perbaiki digitalisasi proses bisnis, operasi dan administrasi bansos tunai 2021." katanya seperti dilansir haloyouth.com pada PMJNews Senin, 19 Juli 2021.

Baca Juga: Nafa Urbach Ceritakan Kisahnya saat Isolasi Mandiri: Aku Kesulitan Bernafas

Adapun statment yang disampaikan oleh Sekretaris Perusahaan PT Pos Indonesia, Tata Sugiarta. 

Tata menyebut pihaknya akan fokus dan berkomitmen memberikan layanan terbaik kepada pelanggan dan masyarakat, terutama saat pandemi Covid-19.

"Karyawan Pos Indonesia sebagai pelayan publik telah diberikan vaksinasi sehingga lebih percaya diri dan aman dalam melayani masyarakat, terutama tugas distribusi BST di seluruh wilayah Indonesia," ungkap Tata.

Baca Juga: Bocoran Suara Hati Istri Anjani Senin 19 Juli 2021: Anjani Kecewa terhadap dokter Restu, Ammar Mulai Sadar

Penyaluran BTS ini, rencananya akan disebarkan sebanyak 10 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan sudah berhasil disalurkan sebanyak 2,6 juta KPM.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler