Vaksinasi Terus Berjalan , Mengapa Kemenkes Belum Jadwalkan Vaksinasi untuk Anak-anak?

- 28 Juni 2021, 15:07 WIB
Ilustrasi vaksin.
Ilustrasi vaksin. / /Pixabay/Terstosimon//

HALOYOUTH - Kasus Covid-19 di Indonesia sudah mencapai angka 2 juta kasus. Kasus ini tentunya tidak memandang usia maupun golongan.

Adapun kasus yang terjadi pada anak usia 0-5 tahun sebanyak 2,8 persen. Sedangkan, usia 6-18 tahun angka kasus Covid-19 mencapai 9 persen. Hal ini berdasarkan data dari Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI).

Dengan adanya kasus yang terjadi pada anak-anak. Sampai saat ini, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) belum dapat menyiapkan pelaksanaan dan jadwal vaksinasi Covid-19 terhadap anak-anak.

Baca Juga: 5 Tanda Usus Kotor yang Membahayakan Kesehatan

Hal ini disebabkan banyaknya pertimbangan pemerintah dalam melakukan vaksinasi, alasan ini disampaikan langsung oleh juru bicara vaksinasi kemenkes.

"Belum (dijadwalkan). Kita matangkan dulu ya langkah-langkahnya," jelas Siti Nadia Tarmizi. Seperti dikutip Haloyouth.Pikiran-Rakyat.com pada PMJNews Senin, 28 Juni 2021. 

Nadia juga menjelaskan, bahwa saat ini pelaksanaan vaksinasi masih berfokus pada kelompok lansia, pralansia dan di atas 18 tahun.

Baca Juga: Geger! Istana Ngamuk, Akun Media Sosial Pengurus BEM UI Diretas Usai Kritik Jokowi The King Of Lipe Service

Walaupun begitu, pemerintah masih mengupayakan langkah vaksinasi untuk mencegah lebih banyak anak-anak dan remaja yang terpapar Covid-19. Tentunya dengan kajian lebih dalam.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x