Berikan Subsidi BBM Terbesar, Jokowi Sebut Tak Ada Negara yang Kuat Selain Indonesia

- 2 Agustus 2022, 12:07 WIB
Presiden Jokowi bicara tentang subsidi BBM
Presiden Jokowi bicara tentang subsidi BBM /dok. YouTube Sekretariat Presiden/

HALOYOUTH – Subsidi terhadap bahan bakar minyak (BBM) di Indonesia dinilai terbesar dibandingkan negara lain.

Hal itu dikemukakan langsung oleh Presiden Jokowi. Menurut Jokowi, harga BBM Pertalite saat ini sangat terjangkau.

Oleh karenanya, orang nomor 1 di Indonesia tersebut meminta masyarakat untuk bersyukur.

"Kalau bensin di negara lain sekarang harganya sudah Rp32 ribu, Rp31 ribu, di Indonesia Pertalite masih Rp7.650, tapi juga perlu kita ingat subsidi terhadap BBM sudah sangat terlalu besar," kata Presiden Jokowi dikutip Haloyouth.com dari Antara pada Selasa, 2 Agustus 2022.

Baca Juga: 11 Wilayah Ini Bakal Terapkan Pembelian Pertalite dan Solar dengan Aplikasi MyPertamina

Jokowi menekankan bahwa pemerintah telah meningkatkan anggaran subsidi yang signifikan. Jika sebelumnya anggaran subsidi bernilai Rp170 triliun, kini diungkapkan Jokowi naik pesat menjadi Rp502 triliun.

Menurutnya tak ada satu pun negara yang bisa memberikan anggaran subsidi BBM sebesar Indonesia.

"Negara mana pun tidak akan kuat subsidi sebesar itu. Tapi sekarang alhamdulilah kita masih kuat menahannya sampai sekarang ini. Ini yang patut kita syukuri bersama-sama," ujarnya.

Baca Juga: Beli Gas LPG Juga Harus Pakai MyPertamina, Simak Jadwal Berlakunya

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah