Salah Satu Anggota DPRD Kabupaten Bogor Dinyatakan Positif, Rudy: Pelayan Masyarakat Tetap Berjalan

- 5 Agustus 2020, 20:16 WIB
Ilustrasi. *Pexels
Ilustrasi. *Pexels /PEXELS/Edward Jenner

HALOYOUTH - Kabar buruk kembali terjadi di Kabupaten Bogor dengan adanya salah satu staf sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dinyatakan positif Covid-19. Hal tersebut dikatakan langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto.

"Akhirnya kemarin siang karena ini tidak boleh ditutup-tutupi harus di publikasi, ada satu positif itu di Sekretariat DPRD (Kabupaten Bogor-red)," ujar Rudy kepada wartawan pada Rabu, 5 Agustus 2020.

Pernyataan tersebut dijelaskan Rudy saat ada keluarga staf sekretariat DPRD Kabupaten Bogor lainnya dinyatakan positif Covid-19 yang berjumlah dua orang, yaitu anak dan istrinya.

Baca Juga: Sekolah di Zona Hijau Jawa Barat Diizinkan untuk Menerapkan KBM Tatap Muka Kembali

Baca Juga: Angka Kematian Kasus COVID-19 Indonesia Tertinggi di ASEAN

Dengan adanya kejadian itu, Rudy meminta untuk segera melakukan pemeriksaan kepada staf sekretariat lainnya untuk dilakukan Rapid Test dan SWAB.

"Kalau yang satu staf istrinya dan anaknya, hasilnya belum keluar di Kota Bogor. Yang di tes di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bogor ada tiga orang dinyatakan reaktif dan satu positif," jelasnya.

Sementara itu, ia juga berencana akan mengosongkan kegiatan dalam gedung DPRD Kabupaten Bogor selama beberapa hari. Dengan begitu, anggota dewan yang akan melaksanakan pekerjaannya dapat melakukan komunikasi secara daring.

Baca Juga: Ridwan Kamil: Awal Tahun Depan, Vaksin COVID-19 Siap Diberikan Pada Warga Jabar

Halaman:

Editor: Fauzian Ahmad

Sumber: PR Isu Bogor


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x