Duh! Jelang Debut Perdana 2022, Praveen Jordan / Melati Daeva Tak Punya Lawan Sparring di Klub?

- 9 Februari 2022, 13:09 WIB
Sesumbar Praveen Jordan dan Melati Daeva usai dicoret dari Pelatnas
Sesumbar Praveen Jordan dan Melati Daeva usai dicoret dari Pelatnas /Instagram @jordan_praveen/

HALOYOUTH - Usai di depak dari Pelatnas Cipayung. Pebulutangkis ganda campuran Indonesia ranking 5 dunia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan kembali berlaga di ajang internasional.

Biarpun The Honey Couple sudah bukan bagian dari Pelatnas Cipayung, ia akan memulai debutnya sebagai pasangan berstatus independen pada tiga turnamen Eropa, yakni German Open (8-13 Maret), All England (16-20 Maret), dan Swiss Open (22-27 Maret).

Setelah tak lagi berada di Pelatnas Cipayung, Praveen Jordan/Melati Daeva rupanya kesulitan untuk mencari lawan tanding atau sparring.

Baca Juga: Praveen-Melati Akan Tampil di All England 2022 Bikin Geger China, Media Asing Beri Peringatan Ini

Hingga kemudian, PraMel di programkan oleh pelatih ganda campuran Vita, untuk mengikuti latihan gabungan di Kudus. Sebenarnya, masih ada pasangan lain agar bisa menjadi lawan tanding bagi Praveen Jordan/Melati Daeva. Namun hal itu menurut Vita belum cukup.

"Untuk pemain luar (non-pelatnas) sebenarnya kan kendalanya itu ada di sparring. Di tim ini untungnya kami ada beberapa pasangan, jadi masih bisa saling membantu latihannya. Cuma tetap butuh tambahan,” kata Vita seperti dikutip Haloyouth pada Selasa, 08 Februari 2022 dari Antara

Menurut Vita, latihan yang layak bagi Praveen Jordan/Melati Daeva ada di Kudus karena para pemain besar ada di sana dan bisa lebih banyak sparringnya.

“Sementara tim ganda campuran lainnya yang besar-besar semua ada di Kudus. Maka akhirnya kami putuskan untuk latihan bersama di Kudus, biar sparring-nya bisa lebih banyak,” sambung Vita.

Baca Juga: Didapuk Jadi Suksesor Minions di BATC 2022, Pramudya Kusumawardana: Pasti Ada Beban

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x