Curhat ke Denny Sumargo, Ridwan Kamil: ke Kang Denny Saya Titip ya!

- 15 September 2021, 18:37 WIB
Potret Gubernur Jawa barat Ridwan Kamil
Potret Gubernur Jawa barat Ridwan Kamil /Tangkapan layar/Instagram @ridwankamil

HALOYOUTH – Ridwan Kamil beberapa saat lalu bercerita alasannya menjadi seorang gubernur yang aktif di media sosial melalui kanal YouTube Denny Sumargo.

Lelaki yang akrab disapa Kang Emil ini menceritakan bahwa bermain media sosial adalah keinginannya sendiri bukan merupakan bagian dari pencitraan saja.

Meskipun ada sebagian masyarakat mengkritik pejabat negara yang bermain media sosial sepeti Tiktok dan Instagram. Ayah dua anak ini menjelaskan bahwa itu adalah risikonya.

"Pemimpin itu kan orang yang di panggung. Kalau bang Denny lagi di panggung kan pasti ditonton. Kalau ditonton antara orang tepuk tangan atau ngebully, itu risiko," ucap Emil dikutip oleh Haloyouth.com pada Rabu, 15 September 2021 dari kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo.

Baca Juga: Cegah Penyebaran COVID 19 di Hajat PON Papua, KONI Pusat Akan Tiru Gaya Olimpiade Tokyo

Lelaki yang genap berusia 50 tahun di bulan Oktober 2021 ini menceritakan kisah awal mula ia menjadi seseorang yang aktif di berbagai media sosial.

"Waktu saya ke Amerika, waktu (masih jadi) Walikota, ke kantornya Facebook, itu kantornya Mark Zuckerberg di California,” ujarnya.

Ia juga mengatakan bahwa masyarakat Indonesia lebih menyukai konten-konten bernuansa humoris.

“Singkat cerita dia bilang gini, 'nih lihat media sosial itu kalau orang Indonesia, dia interaksinya tinggi kalau kontennya itu humoris. Anda sebagai Walikota, kalau cuma posting-posting serius interaksi dikit'," lanjutnya.

Baca Juga: Harta Kekayaan Presiden Jokowi Meningkat Selama Pandemi, Anggota DPR Ini Minta Jokowi Berbagi Tips Agar Kaya

Setelah mendengar pernyataan itu, Emil pun melakukan sebuah percobaan di instagram pribadinya.

"Hey warga Bandung, siap-siap dapat piala Adipura, buanglah sampah pada tempatnya," tulisnya kemudian diunggah dan ternyata responnya hanya mendapat sekitar 50 komentar saja.

Kemudian ia mencoba lagi, mengunggah ulang dengan foto yang sama, tapi mengubah kalimat pada kolom keterangan.

"Hey warga Bandung, siap-siap dapat piala Adipura, buanglah sampah pada tempatnya, buanglah mantan pada temannya," tulisnya.

Baca Juga: Diburu Masyarakat, Ridwan Kamil Intruksikan Akses Menuju Objek Wisata Pangandaran dan Ciwidey Ditutup

Setelah mengubah kalimat pada keterangan foto, ternyata antusias warganet dalam merespon juga ikut berubah. Sebelumnya hanya direspon dengan 50 komentar tapi saat ini menjadi 5.000 komentar.

"Jadi selama isi medsos itu tujuannya positif, enggak ada yang dilanggar omongan orang nggak usah terlalu diomongin," jelasnya.

Selain itu, Ridwan Kamil menitipkan sesuatu pada Denny Sumargo, “ke Kang Denny saya titip ya. Coba konten-kontennya juga mengajak dialog, Kang.”.***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: YouTube Denny Sumargo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x