Doa Bisa Cepat Terkabul, Inilah 5 Keutamaan dan Amalan yang Dianjurkan Nabi untuk Dilakukan di Hari Jum'at

- 3 September 2021, 08:03 WIB
Keutamaan Hari Jumat bagi Muslim
Keutamaan Hari Jumat bagi Muslim /Pexels.com/Pixabay

HALOYOUTH - Bagi umat Islam, hari Jumat merupakan hari yang paling istimewa diantara hari-hari lainnya. Bahkan dalam satu Minggu hari Jumat disebut sebagai hari raya umat Islam.

Hal ini dikarenakan ada banyak sekali amalan yang dapat dilaksanakan oleh umat Islam di hari tersebut yang dapat menambah tingkat ketakwaan kita kepada Allah SWT.

Selain itu, segala amalan sunah dan wajib yang dilaksanakan di hari Jumat banyak di antaranya yang dapat menggugurkan dosa atas keburukan yang pernah kita lakukan.

Nabi Muhammad SAW juga sangat memuliakan hari Jumat, seperti dalam hadisnya

“Hari terbaik di mana matahari terbit di dalamnya ialah hari Jumat. Pada hari itu Adam Alaihissalam diciptakan, dimasukkan ke surga, dikeluarkan daripadanya dan kiamat tidak terjadi kecuali di hari Jumat.” (H.R Muslim).

Baca Juga: Sejarah Lahirnya Puasa Asyura, Anjuran Nabi Muhammad yang Dahulu Sering Dilakukan Umat Yahudi

Berikut amalan yang menjadi keutamaan di hari Jumat yang dirangkum dari berbagai sumber.

Hari yang Paling Mustajab untuk Berdoa

Sebagai umat Muslim kita tentunya percaya bahwa doa merupakan bentuk permohonan seorang hamba kepada Allah SWT yang apabila doa itu dipanjatkan maka suatu saat Allah akan mengabulkannya.

Namun kebanyakan dari kita tidak mengetahui bahwa ada saat-saat dimana ketika kita memanjatkan doa, maka doa tersebut memiliki peluang besar untuk dikabulkan atau bisa disebut dengan 'waktu yang mustajab untuk berdoa'.

Baca Juga: Siapa yang Berhak Memakan Sepotong Roti? Kisah Perjalanan Nasrudin Hoja dengan Pastur dan Pertapa Hindu

Doa yang dipanjatkan di hari Jumat memiliki peluang besar untuk dikabulkan, sebagaimana Rasulullah SAW bersabda:

Sesungguhnya pada hari Jumat itu ada satu saat, tidak ada seseorang yang memohon sesuatu kepada Allah pada saat itu melainkan Allah pasti akan memberi kepadanya.” (HR. Ibnu Majah dan At-Tirmidzi).

Sedekah Hari Jumat Diganjar Pahala Berlipat Ganda

Sedekah merupakan suatu amalan yang sangat mulia, hal ini dikarenakan dengan bersedekah kita dapat membantu sesama manusia yang membutuhkan.

Baca Juga: Begini Panduan dan Prinsip Berkomunikasi Ala Rasulullah, Jangan Bicara Sebelum Berpikir!

Barang siapa yang bersedekah di hari Jumat niscaya Allah lipat gandakan pahala nya, sebagaimana Rasulullah SAW Bersabda:

Sedekah itu dilipat gandakan pahalanya pada hari Jumat (yakni bila sedekah itu pada hari Jumat maka pahala berlipat ganda dari hari lain.” (HR. Abi Syaibah).

Keutamaan ini dikarenakan adanya gabungan antara dua kebaikan, yakni sedekah dan hari Jumat yang sama-sama mulia dan penuh keutamaan.

Ibnu Qayyim pernah berkata:

Sedekah pada hari itu (Jumat) dibandingkan dengan hari-hari lainnya dalam sepekan, seperti sedekah pada bulan Ramadhan jika dibandingkan dengan bulan-bulan lainnya.”

Mandi Jumat Disunahkan

Mandi Jumat mungkin merupakan salah satu amalan paling mudah dilakukan untuk mendapat pahala di hari Jumat.

Baca Juga: 5 Manfaat Luar Biasa Mandi Air Dingin di Pagi Hari, Bisa Bikin Kulit Bercahaya Hingga Turunkan Berat Badan

Amalan ini menjadi sunah bagi siapa saja yang hendak melaksanakan sholat Jumat.

Namun lain hal nya apabila mandi pada hari itu tidak dimaksudkan untuk melaksanakan sholat Jumat melainkan untuk sholat dzuhur di rumah, maka hukumnya tidak lagi disunnahkan baginya atau tidak dihitung pahala 'Sunah Jumat'.

Rasulullah SAW bersabda:

Barang siapa membasuh pakaian dan kepalanya, mandi, bergegas Jumatan, menemui awal khutbah, berjalan dan tidak menaiki kendaraan, dekat dengan Imam, mendengarkan khutbah dan tidak bermain-main, maka setiap langkahnya mendapat pahala berpuasa dan shalat selama satu tahun,” (HR. At-Tirmidzi dan Al-Hakim).

Membaca Surah Al-Kahfi

Surah Al-Kahfi merupakan surah yang banyak menyinggung soal kematian, membaca surah Al-Kahfi di hari Jumat merupakan salah satu amalan yang sangat luar biasa dan sayang sekali apabila ditinggalkan.

Baca Juga: Luar Biasa! Inilah Keutamaan Membaca Surah Al Kahfi di Hari Jumat

Rasulullah SAW bersabda:

Barang siapa membaca surah al-kahfi pada hari Jumat, maka Allah memberinya sinar cahaya di antara dua Jumat.” (HR. Imam Al-Hakim).

Selain itu keutamaan lain dari surah Al-Kahfi ini ialah bagi seorang muslim yang menghafalkan sepuluh ayat pertama dari surah tersebut maka akan terhindar dari fitnah Dajjal.

Dari Abu Darda’, Rasulullah SAW bersabda:

“Barang siapa menghafal sepuluh ayat pertama dari surah Al-Kahfi maka ia akan terlindungi dari (fitnah) Dajjal.”

Perbanyak Membaca Sholawat

Selain menyenangkan untuk dilakukan, ternyata membaca sholawat juga memiliki keistimewaan lebih apabila dilakukan di hari Jumat

Hal ini dikarenakan pada setiap hari Jumat sholawat kita akan diperlihatkan kepada Rasulullah SAW dan barang siapa yang banyak bershalawat kepada Rasulullah SAW maka dialah yang paling dekat dengan beliau.

Baca Juga: 5 Keutamaan Sedekah pada Hari Jumat, Pahala Lebih Besar Laksana Sedekah Dibulan Ramadhan

Rasulullah SAW bersabda:

Perbanyaklah shalawat kepadaku pada setiap Jumat. Karena shalawat umatku akan diperlihatkan padaku pada setiap Jumat. Barang siapa yang banyak bershalawat kepadaku, dialah yang paling dekat denganku pada hari kiamat nanti.” (HR. Baihaqi).

Demikian, sedikit rangkuman keutamaan dan amalan-amalan yang disunahkan untuk dilakukan pada hari Jum'at.***

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah