Jangan Anggap Sepele! Ini Tanda-tanda Ginjal Anda Bermasalah, Salah Satunya Urine Keruh

- 3 Februari 2021, 21:28 WIB
Ilustrasi ginjal bermasalah.
Ilustrasi ginjal bermasalah. /Pixabay.com/

HALOYOUTH.COM - Banyak minum air putih merupakan salah satu upaya untuk memelihara ginjal.

Istilahnya dengan mengonsumsi air putih, ginjal selalu tercuci hingga tidak ada yang mengotorinya.

Biasanya, orang-orang yang kekurangan minum air putih, rentan penyakit ginjal dengan adanya penumpukan batu.

Baca Juga: Harus Menjadi Perhatian, Terungkap Ini Arti Mimpi Sakit yang Tidak Banyak Orang Tahu

Penyakit yang menyerang ginjal sendiri susah dillihat secara kasat mata karena organ tersebut ada dalam tubuh kita.

Cuma kita bisa mengenali tanda-tandanya kalau ginjal bersamasalah. Berikut tanda-tanda ginajal bermasalah seperti dikutip dari The Healthy pada 31 Januari 2021:

1. Keinginan buang air kecil terus-menerus

Keinginan untuk buang air terus menerus bisa menjadi tanda penyakit ginjal, karena ginjal adalah penghasil urine.

Bagi beberapa orang, penyakit ginjal menyebabkan dorongan yang hebat untuk selalu buang air kecil.

Baca Juga: Tak Hanya Alas Purwo yang Dikenal Angker, Banyuwangi Ternyata Simpan 3 Destinasi Wisata Luar Biasa Ini

Sebagaimana diberitakan ringtimesbanyuwangi.com sebelumnya dalam artikel "8 Tanda Ginjal Bermasalah Serius, Terutama Sering Buang Air Kecil".

Sementara sebagian orang lagi, sering buang air walaupun di malam hari. Keduanya ini menjadi pertanda awal ginjal Anda sedang bermasalah.

2. Demam

Infeksi kandung kemih biasanya tidak menyebabkan demam, suhu yang terlalu tinggi dapat menunjukkan bahwa infeksi telah menyebar ke ginjal Anda.

Jenis batu ginjal tertentu juga dapat menyebabkan infeksi dan mengakibatkan demam.

Hal ini terjadi karena ketika ginjal tersumbat, terjadi penumpukan urine dan itu dapat menyebabkan infeksi.

3. Sakit saat buang air kecil

Karena infeksi ginjal adalah jenis infeksi kandung kemih, penderita akan mengalami peradangan di sepanjang uretra.

Bakteri akan menyusup ke jaringan dan ujung saraf saluran kemih dan mengaktifkan reseptor rasa sakit di area tersebut.

Sehingga akan sakit saat buang air kecil. Segera konsultasikan dengan dokter.

Baca Juga: TANAM SEKARANG! 4 Tanaman Ini Dipercaya Bisa Mendatangkan Rezeki di Rumah Anda, Salah Satunya Aglonema

4. Kencing berbau busuk

Ini adalah salah satu gejala infeksi. Itu terjadi karena adanya fermentasi bakterinya.

Namun urine yang keruh dan berbau tajam juga bisa menjadi tanda dehidrasi.

Jadi lihat apakah minum lebih banyak air bisa membantu atau tidak.

5. Urine berdarah

Urin berdarah bisa menjadi penanda adanya batu ginjal, infeksi ginjal, dan penyakit ginjal lainnya.

Darah apa pun dalam urin serta urin berbusa, menandakan bahwa Anda berarti harus memeriksakan diri ke dokter.

6. Rasa sakit yang tiba-tiba dan parah

Nyeri yang berhubungan dengan batu ginjal sering datang tiba-tiba dan kadang-kadang menyiksa.

Ini terjadi jika Anda memiliki kadar mineral tertentu yang tinggi pada urine, batu ginjal dapat terbentuk di salah satu atau kedua ginjal Anda.

Baca Juga: Rabu Pahing Hingga Kamis Kliwon, Pemilik 10 Weton Ini Bakal Banjir Rejeki di Tahun 2021

7. Urine keruh

Selama infeksi ginjal, kencing Anda mungkin terlihat keruh. Itu karena tubuh Anda mengirimkan sel darah putih untuk melawan infeksi.

8. Urin bernanah

Jika Anda melihat nanah saat buang air kecil, mungkin mengalami infeksi yang parah atau abses di kandung kemih.

Ini terjadi karena penumpukan sel darah putih dan bakteri.*** (Rani Purbaya/ringtimesbanyuwangi)

Editor: Andreas

Sumber: Ringtimesbanyuwangi.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x