Rekomendasi 3 Minuman Lengkap dengan Resepnya untuk Buka Puasa yang Menyegarkan, Intip di Sini

- 3 April 2022, 10:21 WIB
Ilustrasi minuman manis
Ilustrasi minuman manis /Pixabay/bridgesward

HALOYOUTH - Puasa Ramadhan merupakan rukun Islam yang ke-4 dan hukumnya wajib dijalankan untuk umat Islam.

Didalam berpuasa tentunya kita harus kuat menahan diri dari haus dan lapar serta menahan diri dari hawa nafsu.

Setelah seharian berpuasai biasanya kita mencari makanan dan minuman yang menyegarkan untuk mengembalikan gairah setelah menahan diri dari haus dan lapar.

Berikut ini adalah rekomendasi minuman buka puasa beserta resepnya yang dikutip Haloyouth.com dari berbagai sumber untuk dijadikan menu buka puasa.

1. Jus Kelapa Kurma

Bahan-bahan
1 buah kelapa muda
5 butir kurma
1/ 4 sdm garam Himalaya
Sejempol jahe.

•Caranya, tuang seluruh air kelapa kedalam wadah, kemudian ambil daging kelapa dan campurkan (lebih baik daging kelapa yang teksturnya lebih lembut).

Baca Juga: 5 Mitos yang Beredar di Masyarakat, Berikut Penjelasan dr Tirta...

•Belah 5 butir kurma dan buang bijinya.

• Masukkan air kelapa beserta dagingnya kedalam blender dan masukan 5 butir kurma yang sudah dibuang bijinya.

• Tambahkan 1/4 sdm garam Himalaya dan sejempol jahe. Kemudian blender hingga halus.

•tuang kedalam gelas dan siap disajikan.

Minuman ini sangat kaya manfaat, minuman ini bisa mencegah Maag, membersihkan usus, Detox tubuh secara umum, mengikat logam berat dan anti kanker. Manfaat lain dari minuman ini jga dapat memenuhi kebutuhan nutrisi.

2. Es Kuwut Melon

- Caranya tuang 1 saset Nutrijel kelapa kedalam panci.

- Kemudian tambahkan 4 sdm gula pasir.

- Selanjutnya tuangkan 750 ml santan dari setengah butir kelapa dan aduk hingga rata.

- Masak dengan api sedang hingga mendidih dengan terus diaduk.

- Jika sudah matang tuangkan kedalam loyang hingga mengeras, setelah Nutrijel mengeras parut/keruk seperti kelapa muda.

Baca Juga: Segera Hindari! Berikut Penyakit yang Rentan Terjadi Pada Anak Remaja

- Campurkan kedalam gelas parutan Nutrijel dengan parutan melon serta perasan air jeruk nipis dan 1 sdm biji selasih yang sudah di rendam dengan air panas.

- Kemudian tambahkan sirup melon secukupnya dan Es Kuwut Melon siap disajikan.

3. Es Kopyor Doger Pop Ice

> Tuangkan 4 bungkus Pop Ice rasa strawberry dan campurkan dengan 400 ml air, aduk hingga larut.

> Tambahkan secukupnya pewarna makanan dan aduk kembali hingga warna muncul terang dan sisihkan.

> Rendam 1sdm biji selasih dengan air hangat secukupnya dan sisihkan.

> Campurkan 10 gram Nutrijel rasa kelapa, 4 sdm gula pasir, 1 saset kental manis, 1 bks santan instan, 400 ml air, aduk hingga merata lalu masak hingga mendidih.

Baca Juga: Inilah 4 Jenis-jenis Makanan Pemicu Jerawat, Awas Sering Anda Konsumsi

> Siapkan es batu dalam wadah alumunium, kemudian siramkan larutan Nutrijel kepermukaan es batu, perlahan hingga membentuk lapisan tipis.

> Ketika lapisan mulai menebal bersihkan menggunakan garpu dan ulangi kembali hingga larutan Nutrijel habis dan lapisan dari hasil larutan Nutrijel akan membentuk seperti parutan kelapa.

> Jika sudah selesai, siapkan es batu secukupnya dan campurkan semua bahan menjadi satu.

> Aduk sampai tercampur rata dan Es Kopyor Doger Pop Ice siap dihidangkan.***

Editor: Adi Riyadi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x