5 Jajanan Urang Sunda yang Punya Singkatan Unik, Batagor: Baso Tahu Goreng

- 2 Agustus 2020, 12:48 WIB
Ilustrasi gerobak jajanan sunda. *Pexels
Ilustrasi gerobak jajanan sunda. *Pexels /Pexels/

HALOYOUTH - Jajanan yang sering dijumpai di tatar Sunda, dengan beraneka ragam dan rasa sesuai selera. Harganya pun tidak terlalu mahal, pas dikantong anak sekolahan.

Baca Juga: Makanan untuk Menjaga Kesehatan Mulut: 3 Baik untuk Dimakan dan 3 perlu Dihindari

Jajanan Sunda selain memiliki cita rasa yang beragam, juga mempunyai nama-nama unik yang tidak semua orang tahu artinya.

Berikut haloyouth.com akan memaparkan beberapa ‘Jajanan Sunda’ yang mempunyai singkatan unik.

1. Batagor

Batagor
Batagor

Batagor adalah singkatan dari baso tahu goreng. Jajanan ini biasanya dihidangkan dengan saus kacang, kecap dan sambal.

Baca Juga: 5 Menu Makanan yang Cocok Untuk Mengawali Hari

Kini ada juga batagor kuah yang ditambah telor rebus dan siomay basah dan dicampur dengan bumbu kaldu, saus dan kecap.

2. Basreng

Baso Goreng (Basreng)
Baso Goreng (Basreng)

Baso digoreng, jajanan anak muda yang sedang hits, karena rasanya yang nagih. Bumbu baso goreng (basreng) menggunakan bumbu-bumbu bubuk seperti cabai kering bubuk, dan bumbu perasa lainnya.

3. Cimol

Cimol
Cimol

Cimol singkatan dari aci di gemol yang artinya tepung kanji dibuat bulat-bulat. Cimol berbentuk bulat kecil mirip dengan baso.

Baca Juga: 6 Makanan yang Membuat Tubuh Jadi Sehat

Adonan cimol yaitu tapioka yang digoreng menggunakan bumbu bubuk dengan berbagai macam rasa.

4. Cilok

Cilok. *Pikiran Rakyat
Cilok. *Pikiran Rakyat

Cilok singkatan dari aci di colok, adonan tepung tapioka biasanya di rebus di dalamnya ada isi ayam, daging setelah matang dibumbui bumbu kacang, kecap, dan sambal.

5. Comro

Comro
Comro

Comro (oncom di jero) maksud "di jero" dalam Bahasa Indonesia adalah "di dalam". Sedangkan oncom adalah makanan yang terbuat dari bungkil kacang, ampas tahu, ampas singkong, dan ampas kelapa, yang kemudian difermentasi dengan beberapa jenis kapang.

Baca Juga: Kenali 10 Makanan yang Kaya Akan Biotin

Ketika membuat comro, oncom berada di dalam adonan yang digoreng. ***

Editor: Alvin Aditya Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x