Viral Pakai Bikini Tolak PPKM, Dinar Candy Ditangkap Polisi

- 5 Agustus 2021, 16:59 WIB
Aksi Dinar Candy turun ke jalan pakai bikin jadi perhatian publik usai PPKM diperpanjang
Aksi Dinar Candy turun ke jalan pakai bikin jadi perhatian publik usai PPKM diperpanjang /Tangkap layar Instagram/@dinar_candy

HALOYOUTH - Disk Jockey (DJ) Dinar Candy ditangkap oleh pihak kepolisian usai melakukan aksi memakai bikin menolak PPKM Level 4 di jalanan beredar di media sosial.

Dinar Candy seorang female DJ ini melakukan protes turun kejalan akibat PPKM diperpanjang, hal itu terlihat dalam postingan akun Instagram pribadinya @dinar_candy pada Rabu, 4 Agustus 2021.

Terdapat hal yang tak biasa dalam menyampaikan protes Dinar Candy, dikarenakan terlihat dia hanya memakai pakaian dalam atas dan bawah (bikini) serta membawa selembar kardus.

Baca Juga: Arti Kucing Datangi Rumah Kita, Jangan Diusir! Bisa Jadi Ini Pertanda untuk Keluargamu

Dalam selembar kardus tertulis 'Saya stres karena PPKM diperpanjang' sembari memegangnya dan berdiri dipinggir jalan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus menuturkan, Dina Candy diamankan pada Rabu 4 Agustus 2021 malam di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan.

"Kita amankan kita bawa ke Polres Jakarta Selatan untuk ambil keterangan tersangkut adanya video yang viral di medos dan salah satu akun milik DM alias DC ini," kata Yusri sebagaimana dikutip Haloyouth.com dari Pikiran-Rakyat.com pada Kamis 5 Agustus 2021.

Baca Juga: Protes PPKM, Dinar Candy Turun Kejalan Cuma Pakai Bikini, Netizen: Sayangnya Body Aku Gak Sebagus Itu

Hingga saat ini kata Yusri, pihaknya masih melakukan pendalaman terkait motivasi DJ dalam melakukan aksi tersebut.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x