Resah Kaum Milenial Lupakan Budaya, Himpunan Mahasiswa Ini Ajak Lestarikan Budaya

- 30 November 2021, 07:27 WIB
Acara Sarasehan lestarikan budaya Cina Benteng
Acara Sarasehan lestarikan budaya Cina Benteng /Hikmahbudhi Kota Tangerang/


HALOYOUTH - Indonesia menjadi salah satu negara yang kental akan akan nilai-nilai kebudayaannya.

Berbagai suku dan ras tersebar luas di seluruh daerah nusantara. Tak heran, nama Indonesia terkenal di manca negara karena kearifan lokal budayanya.

Akan tetapi, seiring dengan perkembangan zaman, budaya hingga tradisi di Indonesia perlahan mulai terlupakan, terlebih di kalangan kaum milenial.

Baca Juga: Hikmahbudhi Kota Tangerang Sayangkan Pemadaman Lampu PJU Karena Dinilai Rentan Terjadi Kriminalitas

Salah satu budaya yang kian terlupakan adalah budaya Cina Benteng, yang kental akan nilai sejarahnya.

Tak ingin seperti milenial yang melupakan budaya begitu saja, Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (HIKMAHBUDHI) Kota Tangerang, mengadakan sarasehan terkait pelestarian budaya dengan mengandeng Dharmapala Nusantara-FABB.

Acara tersebut diusung dengan tema 'Sejarah Panjang dan Eksotika Cina Benteng' guna mengenalkan kembali, budaya yang mulai terlupakan oleh kaum milenial.

Baca Juga: 4 Fakta Perbedaan Budaya Amerika Serikat vs Indonesia, Mulai dari Pekerjaan hingga Seksualitas

Dalam kegiatan yang berlangsung pada hari Minggu, 28 November 2021 turut hadir Cide Kode Benteng sebagai wujud milenial yang aktif melestarikan budaya Cina Benteng.

Bahkan pada acara pelestarian budaya ini, turut dihadirkan tokoh agama Romo Hong Djie yang ikut menyuarakan pelestarian, dari segi tradisi persembayangan Cina Benteng.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x