Jadi Jubir Presidensi G20 Indonesia, Maudy Ayunda: Kalau Tidak Sekarang, Kapan Lagi?

- 31 Maret 2022, 22:23 WIB
Maudy Ayunda didaulat menjadi Juru Bicara Pemerintah untuk Presidensi G20 Indonesia
Maudy Ayunda didaulat menjadi Juru Bicara Pemerintah untuk Presidensi G20 Indonesia /Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden/

Baca Juga: Vladimir Putin Bakal Hadiri KTT G20 di Bali, Rusia Minta Indonesia Jangan Menyerah Terhadap 'Tekanan' Barat

Disampaikan Maudy, G20 bermanfaat untuk masyarakat Indonesia. Kedatangan ribuan delegasi akan membangkitkan ekonomi di tanah air.

“Kita harus bangga bahwa Indonesia berkesempatan untuk memimpin pembahasan tentang skenario menyelamatkan dunia keluar dari pandemi,” ujar Maudy.

Krisis ekonomi yang berkepanjangan, perubahan iklim, dan transformasi digital, isu ini menjadi isu-isu masa depan. Karena itu, lanjut Maudy Ayunda, tema yang diusung G20 Indonesia adalah ‘Recover Together, Recover Stronger’.

“Indonesia mengajak seluruh dunia berkolaborasi, pulih bersama dari Covid-19 dan bersama tumbuh menjadi lebih kuat secara berkelanjutan,” pungkas Maudy Ayunda.***

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah