3 Keputusan Kontroversial PBSI Awal 2022, Dari Absen di Turnamen India Hingga Coret Praveen / Melati

- 23 Januari 2022, 20:30 WIB
Ketua PP PBSI, Agung Firman Sampurna
Ketua PP PBSI, Agung Firman Sampurna /Tangkapan Layar Youtube @badminton ina/

 

HALOYOUTH - Memasuki tahun 2022, ada beberapa keputusan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) yang sangat kontroversial. Keputusan tersebut membuat gaduh jagad maya.

Pada awal Januari 2022 lalu, keputusan PBSI yang kontroversial yaitu mengumumkan Skuad merah putih batal bertanding di 3 turnamen yang digelar di India. Ketiganya yaitu India Open 2022, Syed Modi India International 2022 dan Odisha Open 2022.

Keputusan tersebut sempat membuat pecinta bulutangkis tanah air kecewa, lantaran sebelumnya, akhir 2021 lalu PBSI juga menarik skuat merah putih dari World Championships atau Kejuaraan Dunia 2021.

Baca Juga: Bongkar Pebulutangkis Top Dunia ini Berguru di Pelatnas PBSI, Nomor 1 Maharatu Bulutangkis Dunia: Saya Senang

India Open 2022 sendiri digelar dari tanggal 11 hingga hari ini 16 Januari, disambung dengan Syed Modi India International 2022 yang rencananya akan digelar pada tanggal 18 hingga 23 Januari. Adapun Odisha Open 2022 akan digelar pada tanggal 25 hingga 30 Januari. 

Semula PBSI, telah menyiapkan sebanyak 22 Atlet untuk diterjunkan di India Open 2022, namun dengan alasan merebaknya Covid-19, akhirnya mereka membatalkan para atletnya ikut bertanding.

Selanjutnya, PBSI kembali membuat keputusan yang sangat kontroversial yaitu mencoret beberapa atlet unggulan Indonesia, yang paling banyak adalah di nomor ganda campura.

Baca Juga: Tim Beregu Bulutangkis Indonesia Mundur dari BATC 2022? BWF Beri Keterangan, PBSI Ambil Sikap

Halaman:

Editor: Rifqiyudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x