Pemerintah Tetapkan 1 RAMADHAN 1443 HIJRIAH pada Minggu 3 April 2022

- 1 April 2022, 19:24 WIB
Bacaan Niat Puasa Ramadhan Sebulan Penuh, Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin dan Terjemah Bahasa Indonesia
Bacaan Niat Puasa Ramadhan Sebulan Penuh, Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin dan Terjemah Bahasa Indonesia /Antara/ Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO

HALOYOUTH - Pemerintah tetapkan 1 Ramadhan 1443 Hijriah pada Minggu, 3 April 2022.

Hasil tersebut berdasarkan dari Sidang Isbat yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama atau Kemenag bersama dengan ormas Islam dan instansi lainnya.

"ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia pada posisi antara 1 derajat 6,78 menit sampai dengan 2 derajat 10,02 menit," kata Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas sebagaimana dikutip haloyouth.com dari kanal Youtube Kemenag RI.

Baca Juga: TERKINI UPDATE HASIL SIDANG ISBAT 1 RAMADHAN 2022 Muhammadiyah dan NU Bisa Berbeda Soal Penetapan Awal Puasa

"Kementerian Agama selalu menggunakan 2 metode dari bagian yang tidak terpisahkan dengan metode hisab dan metode rukyat. 2 metode ini bukan dua metode yang dipertentangkan dan saling melengkapi satu sama lain," ujarnya.

"Informasi hitungan hisab telah dilaporkan pada Kemenag daerah di 101 titik Indonesia. Dari semua rukyat tidak melihat hilal," kata Yaqut.

"Oleh karena itu, berdasarkan hisab posisi hilal di Indonesia tidak terlihat. Secara mufakat bahwa 1 Ramadhan jatuh pada Minggu, 3 April 2022," ucap Yaqut.

Baca Juga: Niat Sholat Tarawih Lengkap 2 dan 4 Rakaat, Yuk Simak

Sebelumnya Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) telah memprediksi akan adanya perbedaan penetapan awal puasa Muhammadiyah danengan Sidang Isbat 2022.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: YouTube Kemenag RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah