Kunci Agar Tetap Tenang Saat Menghadapi Masalah Kata Ustad Adi Hidayat, Amalkan Ini

- 28 September 2023, 20:25 WIB
Poster tanya jawab Keislaman Ustadz Adi Hidayat
Poster tanya jawab Keislaman Ustadz Adi Hidayat /Tangkapan Layar Instagram.com/@adihidayatofficial

HALOYOUTH - Setiap orang punya masalah dalam hidup, ada banyak ujian hidup yang dihadapi bisa berupa kekurangan harta, penyakit fisik, ditinggal mati orang-orang terdekat dan sebagainya.

Namun, silih berganti ujian hidup bukan berarti kita mesti mengeluh, meratapi panjang ujian tersebut, karena semakin kita larut dalam kesedihan panjang, justru membuat batin tak tenang, semangat hidup pun makin surut.

Ada satu kekuatan yang harus kita yakini bahwa Allah tidak akan pernah menguji, memberi cobaan pada hamba-Nya kecuali dengan kemampuan hamba itu untuk menghadapi ujian.

Lalu bagaimana cara menyikapi masalah hidup yang kita jalani agar itu justru menenangkan diri dan makin dekat kita dengan Allah?

Dilansir dari ceramah Ustad Adi Hidayat yang diunggah melelaui kanal YouTube Hijrah Time, beliau mengatakan apabila seseorang mengalami masalah yang sangat dalam sampai bingung, bimbang, dan pekat cenderung rawan menyalahkan Allah.

Padahal disetiap masalah hidup yang diberikan terdapat hikmah yang baik didalamnya.

Baca Juga: Utang Piutang Wajib Dibayar, ini Akibatnya Jika Tidak Dibayar kata Ustad Adi Hidayat, Pedih!

Sebab itu "Bagi seseorang yang merasa hidupnya berat dan merasa hidupnya tidak tenang haruslah selalu meyakini, bahwa Allah tidak akan pernah meninggalkanmu."

Halaman:

Editor: Nurhendra Wibowo

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x