Resep dan Cara Buat Urap Sayur Enak dan Praktis

- 23 September 2022, 20:05 WIB
ilustrasi urap-urap sayur
ilustrasi urap-urap sayur /Tangkapan layar kanal YouTube/CR COOK

HALOYOUTH- Urap sayur merupakan makanan tradisional yang berbahan sayuran dengan tambahan bumbu kacang.

Urap sayur sendiri biasa dihidangkan bersamaan dengan nasi hangat dan lauk lainnya.

Bagi kamu yang ingin menikmati rasa lezat dan enaknya urap sayur, kini kamu bisa membuatnya di rumah dengan mudah dan praktis.

Dikutip haloyouth.com dari berbagai sumber pada, 23 September 2022 berikut di bawah ini adalah resep dan cara membuat urap sayur yang paling enak.

Baca Juga: Resep dan Cara Memasak Capcay yang Menggugah Selera Makan

Bahan :
I butir kelapa parut
50 gram cabe rawit
50 gram cabe merah
10 lembar daun jeruk
3 jempol kencur
1 sdm asam jawa tanpa biji
100 gram gula merah, haluskan
Garam
Air (untuk blender)

Sayuran rebus :
Kacang panjang
Kangkung
Toge.

Baca Juga: Resep dan Cara Buat Sop Tulang Iga Sapi, Enak dan Nikmat saat Makan Bersama

Cara membuat :
1. Blender dengan air secukupnya cabe rawit, cabe merah, kencur, dan daun jeruk.
2. Letakkan pada wadah kosong bahan yang sudah diblender. Tambahkan asam jawa, gula merah, dan garam. Aduk rata
3. Masukkan kelapa parut ke dalam bumbu, aduk rata.
4. Panaskan wajan, lalu masukkan kelapa parut yang sudah dibumbui. Masak dengan api sedang hingga kering (sesuai selera).
5. Setelah rasa pas, aduk bumbu urap dengan sayuran yang sudah direbus. Siap dihidangkan.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x