Ganjar Pranowo Tak Diundang Pada Acara PDIP di Semarang, Pengamat: Semua Ini Bermuara Pada Pilpres 2024

- 25 Mei 2021, 14:25 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. /Dok. Jatengprov.go.id

HALOYOUTH - Polemik antara Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan Puan Maharani kian muncul di publik dan semakin sengit. 

Polemik itu berawal dari sebuah acara pertemuan kader PDI Perjuangan pada Sabtu, 22 Mei 2021 lalu di Semarang yang tidak mengundang Ganjar Pranowo.

Sontak saja, hal itu menjadi sorotan publik hingga banyak yang ikut bicara dengan masalah tersebut.

Pengamat politik dari Universitas Muhammadiyah Kupang Ahmad Atang, menilai PDI Perjuangan tak perlu melihat Ganjar Pranowo sebagai ancaman peluang Puan Maharani dalam Pilpres 2024.

Baca Juga: 500 Hari Hilangnya Harun Masiku, Sekjen PKR Yosef Sampurna Nggarang Lontarkan Sindiran

Menurutnya, sosok Ganjar Pranowo menegaskan PDIP punya kader terbaik.

"Justru kehadiran Ganjar menegaskan bahwa PDIP memiliki kader yang berlapis sebagai pemimpin bangsa," kata Dr. Ahmad Atang, M.Si, dikutip dari Antara, Selasa, 25 Mei 2021.

Dia menambahkan rivalitas politik di tubuh PDIP makin menguat sehingga saling sindir di ruang publik.

Ia juga berpendapat bahwa ada tarik-menarik kepentingan antara kekuatan politik struktural di PDI Perjuangan dan dukungan politik secara sosiologis.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x