Benarkah Pelaku Penusukan Syekh Ali Jaber adalah PKI? Awas Hoaks! Ini Faktanya

- 16 September 2020, 20:35 WIB
Hasil Awal Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Penusukan Syeikh Ali Jaber
Hasil Awal Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Penusukan Syeikh Ali Jaber /Istimewa/

Pada foto yang diunggah Iwans Yanah Khan tersebut ia menuliskan narasi pada gambar sebagai berikut.

"Astagfirullah pelaku penusukan Syekh Ali Jaber sdh bebas bersyarat, merasa aneh."

Selain itu, akun Facebook Iwans Yanah Khan menuliskan narasi pada unggahannya sebagai berikut.

"TUH… Bapakne ini juga Tokoh PKI Kelas kakap. Sikat dan habisin juga. Ini QISOS." Tulis Iwans Yanah Khan.

Setelah ditelusuri lebih jauh, kabar yang menyebutkan pelaku penusukan Syekh Ali Jaber telah dibebaskan adalah tidak benar alias hoaks.

Dikutip dari Pikiranrakyat-Depok.com, Rabu 16 September 2020, penyidik Polresta Bandar Lampung saat ini telah mengirimkan Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP) ke Kejaksaan Negeri Bandar Lampung.

Dikirimnya surat itu oleh pihak kepolisian seakan menegaskan bahwa AA tidak dibebaskan.

Ia menambahkan bahwa pihaknya telah mengumpulkan bukti-bukti untuk dirampungkan.

Apabila proses penyidikan sudah selesai, maka pihaknya akan memberitahu lebih lanjut.

Baca Juga: Alasan Pelaku Penusukan Syekh Ali Jaber Akhirnya Terungkap ke Publik!

Halaman:

Editor: Andreas

Sumber: Pikiranrakyat-depok.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x