Amalkan dari Sekarang, Berikut 2 Surat yang Dapat Mempermudah Sakartul Maut, Simak Penjelasannya

20 Mei 2022, 14:28 WIB
Amalkan dari Sekarang, Berikut 2 Surat yang Dapat Mempermudah Sakartul Maut, Simak Penjelasannya /GR Stocks/Pexels/

HALOYOUTH – Kematian merupakan salah satu penghentian permanen serta tidak mampu untuk dikembalikan daris emua fungsi biologis yang menopang makhluk hidup. Hal ini yang sudah menjadi suatu kepastian dari Allah SWT.

Namun setiap umat manusia, terkadang ada yang sedang diuji dengan lamanya dalam sakaratul maut.

Hal ini menyebabkan orang tersebut merasa disiksa atas apa yang menimpanya.

Adapun yang terjadi dikarenakan atas segala dosa yang dia lakukan atau hal lain yang sudah menjadi kehendak Allah SWT.

Sebaiknya umat muslim lebih dianjurkan untuk membaca salah satu atau kedua surah yang akan mempermudah dalam sakaratul maut, sebagaimana dilansir Haloyouth.com dari berbagai sumber pada Jum’at, 20 Mei 2022.

Lantas apa saja dua surah yang akan mempermudah sakaratul maut?
Bahwasanya dua surah tersebut atas izin Allah yang akan mempermudah umat manusia diantaranya “Surah Yasin dan Surah Ar Ra’du.

Baca Juga: Apakah Sah Rujuk dengan Hubungan Badan? Inilah Tata Cara Rujuk Talak 1 dan 2, Berikut Penjelasannya

Dari sahabat Ma’qal bin Yasar dia berkata, bahwa Rasullah SAW bersabda: ”Bacakanlah surah Yasin atas orang-orang yang hendak meninggal.”

Dalam tafsir Ash Shawi, Imam Ahmad Ash Shawi telah menjelaskan dalam sebuah hadits: “Apabila surah Yasin dibaca di samping orang yang sedang sakaratul maut, maka Allah memudahkan keluar ruh dari tubuhnya.”

Hal lain yang telah dijelaskan oleh Imam Ahmad bin Hanbal, menjelaskan: “Apabila surah Yasin dibaca di samping orang yang sedang sakaratul maut, maka dia akan mendapatkan keringanan dan memudahkan keluarnya ruh dari tubuhnya, sementara apabila dibaca ketika sedang sulit, maka Allah akan memudahkannya.” (Tafsir Al Quran Al Azim Hal. 1562).

Adapun keutamaan dari surah Ar Ra’du yang mampu memudahkan seseorang dalam sakaratul maut.

Dari Imam Jabir bin Zaid ia berkata: “Membaca surah Ar Ra’du juga dapat mempermudah sakaratul maut seseorang dan membantu memudahkan keluarganya ruh dari badan seseorang.”

Baca Juga: 5 Golongan Manusia yang Didoakan Para Malaikat Setiap Hari, Berikut Penjelasannya

Adapun dalam kitab Raudhatul Thalibin menyebutkan: “Dan disunnahkan membaca surah Yasin pada orang yang sakit keras (sakaratul maut).

Bahkan sebagian ulama tabi’in mensunnahkan untuk membacakan surah Ar Ra’du di samping orang yang sakaratul maut, karena perkataan Jabir bin Zaid; karena sunnah Ar Ra’du bisa memudahkan kelurnya ruh.”

Dalam kitab hasyiyah I’anatut thalibin disebutkan: “Disunnahkan ketika kematian sudah mendekat untuk dibacakan surah Ar Ra’du di samping orang yang sakaratul maut, mempermudah tercabutnya ruh dan meringankan keadaannya.” ***

Editor: Adi Riyadi

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler