Wajib Tahu! Inilah 5 Fakta dan Bahaya Minum Kopi Berlebihan untuk Kesehatan, Salah Satunya Tekanan Darah Tingg

24 Januari 2022, 18:13 WIB
Wajib Tahu! Inilah 5 Fakta dan Bahaya Minum Kopi Berlebihan untuk Kesehatan, Salah Satunya Tekanan Darah Tingg /Pixabay/

HALOYOUTH- Kopi merupakan salah satu minuman yang paling disukai. Bahkan untuk sebagian orang minum kopi biasanya sudah menjadi hal yang wajib dan bahkan harus sebelum memulai aktivitasnya.

Namun, apakah kamu tahu bila mengkonsumsi minuman kopi berlebihan bisa merugikan kesehatan tubuh.   

Memang sudah bukan rahasia bila minum kopi bisa meningkatkan mood dan meningkatkan konstrasi. Bahkan, minum kopi hitam tanpa gula dan susu memberikan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.

Walaupun benar kopi bisa menyehatkan tubuh, itupun kalau dikonsumsi nya secara tepat. Akan tetapi bisa berbahaya jika kamu mengonsumsi minuman kopi setiap hari, apalagi dengan dosis yang berlebihan.

Baca Juga: Selain Dijadikan Bumbu Dapur Ternyata Air Rendaman Ketumbar Bermanfaat Bagi Kesehatan

Berikut dikutip haloyouth.com dari berbagai sumber, inilah 5 fakta dan bahayanya minum kopi secara berlebihan untuk kesehatan.

1. Dapat Menyebabkan Insomnia

Kemampuan kafein untuk membantu orang tetap terjaga adalah salah satu manfaat yang sering dicari orang-orang.

Di sisi lain, bahaya minum kopi berlebihan dapat menyebabkan Anda menjadi sulit untuk mendapatkan waktu tidur yang cukup.

Centre for Sleep Research, University of South Australia, menemukan bahwa asupan kafein yang berlebih dapat mengganggu jadwal dan waktu tidur.

Kopi juga dapat mengurangi total waktu tidur, terutama pada orang tua. Sebaliknya, kafein dalam jumlah rendah atau sedang tampaknya tidak terlalu mempengaruhi waktu dan kualitas tidur seseorang.

Baca Juga: Berkaitan dengan Kondisi Kesehatan, Begini Arti Mimpi Tentang Rumah Sakit yang Harus Kamu Waspadai

Anda mungkin tidak menyadari bahwa terlalu banyak mengonsumsi kopi dapat mengganggu waktu tidur jika Anda meremehkan jumlah kafein yang Anda konsumsi.

Meskipun kopi dan teh adalah sumber kafein yang paling terkonsentrasi, kafein juga dapat ditemukan dalam soda, coklat, minuman energi, dan beberapa jenis obat.

Sebagai contoh, suntikan energi dapat mengandung kafein hingga 350 mg, sementara beberapa minuman energi mengandung kafein sekitar 500 mg per kalengnya.

Sehingga, Anda harus berhati-hati dalam mengontrol apa yang Anda konsumsi setiap harinya. Yang terpenting adalah jumlah keseluruhan kafein yang Anda konsumsi tidak akan mengganggu waktu beristirahat Anda.

Baca Juga: Wow! Ternyata Ini Khasiat dan Manfaat Daun Jarak untuk Kesehatan, Belum Banyak Diketahui

2. Dapat Menyebabkan Masalah Pencernaan

Bagi sebagian orang, mengonsumsi secangkir kopi di pagi hari dapat membantu proses metabolisme tubuh. Efek pencahar kopi telah dikaitkan dengan pelepasan gastrin, hormon yang diproduksi lambung yang mempercepat aktivitas di usus besar.

Terlebih lagi, kopi tanpa kafein telah terbukti menghasilkan respons yang serupa.

Penelitian oleh Department of Internal Medicine, University of Iowa College of Medicine, USA menemukan bahwa kafein sendiri tampaknya juga merangsang gerakan usus dengan meningkatkan gerak peristaltik, kontraksi yang memindahkan makanan melalui saluran pencernaan Anda.

Mengingat efek ini, tidak mengherankan bahwa dosis besar kafein dapat menyebabkan buang air besar atau bahkan diare pada beberapa orang.

Dan ini adalah salah satu bahaya minum kopi berlebihan bagi kesehatan pencernaan Anda. Terlebih, kandungan kafein pada kopi juga dapat menyebabkan maag pada sebagian orang.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa minuman berkafein dapat memperburuk penyakit gastroesophageal reflux (GERD) pada beberapa orang.

Baca Juga: 5 Manfaat Buah Mahkota Dewa untuk Kesehatan, Salah Satunya Bisa Mengobati Asam Urat

Dalam sebuah penelitian kecil oleh Department of Physiology, Mahidol University Thailand, lima orang dewasa sehat yang mengonsumsi minuman berkafein mengalami relaksasi otot yang menjaga isi lambung naik ke tenggorokan. Dan ini adalah salah satu ciri khas GERD.

Bahaya minum kopi berlebihan dapat berefek besar terhadap hesehatan fungsi pencernaan Anda. Untuk itu Anda harus berhati-hati dan mulailah untuk mengurangi konsumsi kopi yang berlebihan.

3. Dapat Menyebabkan Kerusakan Otot

Bahaya minum kopi berlebihan ternyata dapat menyebabkan kerusakan otot.

Rhabdomyolysis adalah kondisi yang sangat serius di mana serat otot yang rusak memasuki aliran darah, menyebabkan gagal ginjal dan masalah lainnya.

Penyebab umum rhabdomyolysis adalah trauma, infeksi, penyalahgunaan obat, ketegangan otot, dan gigitan ular atau serangga beracun.

Baca Juga: Dibalik Aroma yang Menyengat, Durian Menyimpan Jutaan Manfaat bagi Kesehatan

Selain itu, terdapat beberapa laporan bahwa rhabdomyolysis juga berkaitan dengan asupan kafein yang berlebih.

Dalam satu kasus menurut laporan penelitian oleh Department of Medicine, Tri-Service General Hospital, National Defense Medical Center, Taiwan, seorang wanita mengalami mual, muntah dan urin gelap setelah minum 32 ons (1 liter) kopi yang mengandung sekitar 565 mg kafein.

Ini tentu adalah dosis kafein yang besar untuk dikonsumsi dalam waktu singkat, terutama bagi seseorang yang tidak terbiasa atau sangat peka terhadap efeknya.

Untuk mengurangi risiko rhabdomyolysis, yang terbaik adalah membatasi asupan kopi Anda hingga sekitar 250 mg kafein per hari, kecuali jika Anda telah terbiasa mengonsumsi lebih banyak dari jumlah tersebut.

4. Dapat Menyebabkan Kecanduan atau Ketergantungan

Bahaya minum kopi berlebihan yang lain adalah bahwa ternyata kafein dapat menyebabkan seseorang mengalami ketergantungan terhadapnya.

Baca Juga: Inilah 10 Manfaat Air Kelapa Muda Bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui

Terlepas dari semua manfaat kesehatan yang terkandung dalam kafein, tidak dapat disangkal bahwa minum kopi dapat menjadi sebuah kebiasaan atau gaya hidup.

Sebuah penelitian oleh Faculté de Médecine, Strasbourg, France mendapati bahwa, meski kafein memicu zat kimia otak tertentu yang serupa dengan cara kokain dan amfetamin, kafein tidak menyebabkan kecanduan klasik seperti obat-obatan ini.

Namun, kafein dapat menyebabkan ketergantungan psikologis atau fisik, terutama pada dosis yang tinggi.

Meskipun senyawa tersebut tampaknya tidak menyebabkan kecanduan akut, namun jika Anda secara teratur minum kopi atau minuman berkafein lainnya dalam jumlah banyak dan sering, ada kemungkinan sangat besar Anda menjadi ketergantungan pada efeknya.

5. Dapat Menyebabkan Tekanan Darah Tinggi

Secara keseluruhan, kafein tampaknya tidak meningkatkan risiko penyakit jantung atau stroke pada kebanyakan orang. Namun, kafein pada kopi telah terbukti meningkatkan tekanan darah dalam beberapa penelitian karena efek stimulannya pada sistem saraf.

Dan hal ini merupakan bahaya minum kopi berlebihan yang patut Anda waspadai.

Baca Juga: Kaya Akan Nutrisi, Ini Manfaat Jus Nanas Untuk Kesehatan Tubuh

Tekanan darah yang meningkat adalah faktor risiko serangan jantung dan stroke karena dapat merusak arteri seiring waktu, sehingga membatasi aliran darah ke jantung dan otak.

Untungnya, efek kafein pada tekanan darah tampaknya bersifat sementara. Asupan kafein yang tinggi juga telah terbukti dapat meningkatkan tekanan darah selama berolahraga pada orang sehat.

Karena itu, memperhatikan dosis dan waktu dalam mengonsumsi kafein menjadi sangat penting. Terutama jika Anda sudah memiliki tekanan darah tinggi.

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler