Resep Membuat Opor Ayam: Kuahnya yang Kental dan Gurih, Begini Caranya

- 23 Maret 2022, 17:05 WIB
Ilustrasi opor ayam. Resep Membuat Opor Ayam: Kuahnya yang Kental dan Gurih, Begini Caranya
Ilustrasi opor ayam. Resep Membuat Opor Ayam: Kuahnya yang Kental dan Gurih, Begini Caranya /Pixabay/Adelia Rosalinda

HALOYOUTH- Bagi Anda yang bosen dengan menu ayam itu-itu saja, Anda bisa mencoba menu opor ayam satu ini.

Opor ayam merupakan menu makanan yang banyak disajikan ketika hari raya, kumpul bersama keluarga maupun untuk makan siang.

Berikut resep dan cara pembuatan opor ayam yang super Kental dan gurih kuahnya. Sebagaimana dikutip haloyouth.com dari akun Facebook @Chefrenattamoeloek.

Baca Juga: Resep Cara Membuat Pempek Tanpa Ikan, Begini Tutorial Pembuatannya

Bahan Utama:
12 potong paha ayam

Bahan Bumbu :
1 bks bumbu opor
2 lbr daun kunyit
3 lbr daun jeruk
1 sdm garam
1 sdm gula pasir
100 ml santan instan
1 liter Air putih sesuaikan
7 sdm minyak goreng

Caranya :
1. Rebus ayam 10 menit, lalu buang busa bau amisnya.
2. Panaskan minyak diatas wajan, masukkan bumbu beserta daun kunyit, daun jeruk, aduk rata sampai harum.
3. Masukkan ayam yang sudah ikut hadir tadi, lalu campurkan kemudian masukkan air putih.
4. Masukkan santan, aduk rata, tutup
5. Aduk pelan di tengah-tengah memasak bumbu agar meresap
6. Masukkan garam dan gula, aduk rata, dan test rasa.
7. Setelah dilihat ayam sudah empuk diatas dan bumbu, angkat dan hidangkan
8. Taburkan bawang gorengnya, siap disantap bersama lontong.***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x